Mourinho Dihukum FA

oleh Ary Wibowo diperbarui 14 Okt 2015, 23:21 WIB
Manajer Chelsea, Jose Mourinho, dihukum FA setelah terbukti bersalah melontarkan pernyataan berbau ofensif seusai laga melawan Southampton, Sabtu (3/10/2015). (Reuters / Ed Sykes)

Bola.com, London - Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menjatuhkan hukuman kepada manajer Chelsea, Jose Mourinho, terkait komentarnya usai laga Chelsea kontra Southampton, Sabtu (3/10/2015).

"Jose Mourinho dihukum larangan tampil satu pertandingan di dalam stadion dan denda sebesar 50.000 pounds setelah dia mengaku bersalah melanggar aturan FA terkait komentar seusai pertandingan," demikian pernyataan resmi FA

Advertisement

Setelah laga kontra Southampton, Mourinho mengkritik keputusan wasit yang dinilai tidak mengambil keputusan dengan tepat. Ada satu momen di mana Radamel Falcao sempat dijatuhkan penjaga gawang Maarten Stekelenburg pada menit ke-57. Namun, wasit Robert Madley justru memberikan kartu kuning karena menanggapi Falcao melakukan diving.

"Skor saat itu 1-1. Ada klaim penalti dan kami tak mendapatkannya. Penalti tersebut berarti krusial dalam kedudukan 1-1. Jika FA ingin menghukum saya, silakan saja. Mereka tak menghukum pelatih lain dan itu bukan masalah bagi saya," kata Mourinho.

"Saya ulangi, para pemain saya pantas mendapatkannya. Pendukung Chelsea pantas mendapatkannya. Para wasit takut memberikan keputusan yang menguntungkan Chelsea. Mengapa? Itu karena wasit akan mendapatkan pertanyaan besar jika melakukannya. Selalu saja ada pertanyaan dan kritik," lanjut manajer asal Portugal tersebut. 

Sumber: The FA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Baca juga: 

Ini Alasan Mourinho Tonton Laga Ukraina Vs Spanyol

Chelsea Sudah Punya Calon Suksesor Mourinho

Ferguson: Mourinho Takut Dipecat Chelsea!

Berita Terkait