F1 GP China: Ganti Gearbox, Hamilton Kena Penalti 5 Grid

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 14 Apr 2016, 09:45 WIB
Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, mendapat hukuman penalti 5 grid saat start di GP China, Minggu (17/4/2016), akibat melakukan pergantian gearbox. (mbworld.com)

Bola.com, Shanghai - Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, bakal mendapat penalti lima grid saat start di balapan GP China, Minggu (17/4/2016). Hukuman itu diberikan karena juara dunia Formula 1 (F1) 2015 itu harus melakukan pergantian gearbox untuk balapan di Sirkuit Internasional Shanghai.

Advertisement

Seusai balapan GP Bahrain dua pekan lalu, Mercedes mendapati gearbox di mobil Hamilton rusak. Namun, saat itu belum ada keputusan apapun tentang langkah yang harus diambil. Kru Mercedes kemudian kembali melakukan pemeriksaan di mobil pada Rabu (13/4/2016).

Hasilnya, Mercedes memutuskan gearbox tersebut harus diganti sekarang daripada dipertahankan hingga balapan selanjutnya.

Dalam rilis dari Mercedes dijelaskan lebih baik mendapat penalti di GP China dibanding balapan-balapan setelahnya. Mercedes menilai Sirkuit Internasional Shanghai lebih memungkinkan untuk menyalip pebalap lain, sehingga Hamilton tetap punya kans besar menyodok ke depan.

“Ini sirkuit terbaik dalam enam balapan pertama untuk melakukan aksi menyalip pebalap lain dibanding sirkuit-sirkuit berikutnya. Jadi penalti lima grid efeknya terasa lebih kecil di Shanghai,” kata pihak Mercedes, seperti dilansir Motorsport, Kamis (14/4/2016). 

Pada dua balapan pertama musim ini di GP Australia dan GP Bahrain, Lewis Hamilton berhasil meraih pole position. Namun, pebalap asal Inggris itu gagal memenangi dua seri awal tersebut. Dua balapan tersebut berhasil dimenangi oleh rekan setimnya, Nico Rosberg.