Sukses


Zanetti: Inter Segera Perpanjang Kontrak Icardi

Bola.com, Milan - Wakil Presiden Inter Milan, Javier Zanetti menyebut timnya akan segera memperpanjang kontrak Mauro Icardi. Zanetti mengungkapkan pemberian kontrak baru tersebut tak lepas dari penampilan gemilang Icardi di musim ini.

Meski La Beneamata kerap tampil melempem, tapi penyerang asal Argentina itu menjadi salah satu bintang paling bersinar. Tampil sebanyak 30 laga di Liga Italia Serie A, pria 22 tahun itu sudah mengemas 17 gol.

Sontak performa kinclong ini membuat Icardi menjadi komoditi panas di bursa transfer mendatang. Dua raksasa Liga Premier Inggris, Chelsea dan Manchester United disebut-sebut siap menebus mantan pemain Sampdoria itu dari Inter.

Akan tetapi, keinginan The Blues dan The Red Devils tampaknya akan sulit tercapai. Pasalnya, Inter Milan bakal menambah masa kerja Mauro Icardi. 

"Kami sangat dekat dengan perpanjangan kontrak dengan Icardi, dia bermain sangat bagus dan akan menjadi bagian penting bagi Inter di masa depan. Kami kembali menegaskan maksud untuk mempertahankannya karena Inter sedang membangun tim baru dengan banyak pemain muda," tutur Zanetti seperti dilansir Soccerway.

Zanetti pun mengaku sedang berupaya untuk membuat I Nerazzurri menjadi klub yang kembali ditakuti di Italia dan Eropa. Musim ini, Inter babak belur di Serie A karena hanya sanggup meraih 11 kemenangan, 12 hasil imbang dan sembilan kekalahan. Catatan merah itu membuat Samir Handanovic cs terdampar di peringkat 10 klasemen sementara. 

"Kami harus memikirkan cara untuk membuat Inter kompetitif lagi dan mengantarkan klub ke posisi yang seharusnya. Beruntung kami bisa melewati cobaan musim ini dan sekarang kami harus mulai menatap rencana masa depan," tukasnya.

Baca juga:

Lima Bintang Sepak bola Timbul-Tenggelam

MU Siap Jadikan De Gea Kiper Termahal di Dunia

Diimbangi West Brom, Rodgers: Liverpool Tampil Luar Biasa

Video Populer

Foto Populer