Sukses


Cuci Gudang, Lazio Lepas Sembilan Pemain?

Bola.com, Roma - Lazio dikabarkan siap untuk merampingkan skuat mereka dengan menjual sembilan pemain. Sementara itu, masa depan gelandang Lucas Biglia bersama The Aquile hingga kini masih belum jelas.

Corriere della Sera melaporkan bahwa Pelatih Biancoceleste, Stefano Pioli, telah meminta skuatnya terdiri tidak lebih dari 25 pemain untuk musim depan. Surat kabar itu percaya, pemain yang akan dilepas adalah Lorik Cana, Bruno Pereirinha, Abdoulay Konko, Alvaro Gonzalez, Brayan Perea, Vinicius Freitas, Ederson, Antonio Rozzi, dan Emiliano Alfaro.

Dana yang didapatkan dari penjualan sembilan penggawa tim kota Roma ini kabarnya akan dialokasikan untuk penandatanganan pemain besar lain di bursa transfer awal musim nanti. La Gazzetta della Sport melaporkan bahwa agen Lucas Biglia, Enzo Montepaone, akan bertemu direktur olah raga the Aquile, Igli Tare, untuk memutuskan masa depan pemain.

Biglia saat ini sedang menjalankan tugas internasional bersama timnas Argentina di ajang Copa America. La Gazzetta mengungkapkan Biglia berada di persimpangan, di mana ia dapat pergi menuju klub besar lain, atau memperpanjang kontraknya bersama publik Stadio Olimpico.

Gazzetta mengatakan bahwa Presiden Lazio, Claudio Lotito, kemungkinan tidak akan membiarkan gelandang Argentina itu meninggalkan klub dengan nilai transfer kurang dari 30 juta euro (sekitar Rp 453 milyar). Lotito dikabarkan jelas mengetahui klub seperti Manchester United, Paris Saint-Germain, dan Real Madrid tertarik akan servis pemain yang pernah berseragam Anderlecht pada periode 2006-2013 ini.

Kontrak pemain 29 tahun ini seharusnya hingga 2018. Namun, Xabi Alonso dari Bayern Muenchen, Granit Xhaka dari Borussia Monchengladbach, dan gelandang Mainz, Johannes Geis, telah disebut-sebut sebagai pengganti Biglia bila benar ia akan meninggalkan Lazio.

Baca Juga:

Langgar Financial Fair Play, Inter Siap Cuci Gudang

Lazio Tampik Bidik Robin van Persie

Kalahkan AC Milan, Inter Dapatkan Tanda Tangan Kondogbia?

Video Populer

Foto Populer