Sukses


Terungkap, Brasil Menolak Dilatih Pep Guardiola

Bola.com, Barcelona - Bek Barcelona, Dani Alves mengungkapkan bahwa Pep Guardiola pernah berniat untuk melatih tim nasional Brasil. Hal itu ingin diwujudkannya pada Piala Dunia lalu sebelum akhirnya membesut Bayern Muenchen.

Menurut Alves, Guardiola memiliki rencana untuk membawa Tim Samba kembali menjadi juara dunia. Namun sayang, keinginan Guardiola ditolak oleh Federasi Sepak Bola Brasil (CBF).

"Guardiola mengatakan ia ingin membuat Brasil juara Piala Dunia, ia memiliki strategi untuk membuat kita juara," kata Alves seperti dikutip BBC.

"Tapi Federasi Sepak Bola Brasil tidak mau. Karena mereka tidak yakin Brasil akan menerima pelatih asing," tambah pemain berusia 32 tahun itu.

Selecao pun akhirnya tak mampu berbicara banyak di pentas Piala Dunia lalu. Dilatih Luiz Felipe Scolari, Brasil dibuat babak belur oleh Jerman dengan kalah telak 1-7 di babak semifinal.

Di perebutan tempat ketiga, Brasil kembali menelan pil pahit dengan ditekuk Belanda 0-3. Hasil ini membuat Scolari mengundurkan diri dari kursi pelatih.

Alves menilai cerita berbeda mungkin terjadi andai CBF mau memberi kesempatan kepada Guardiola menjadi pelatih timnas mereka.

"Jika mereka membiarkan kesempatan emas ini berlalu, maka mereka benar-benar tak mempedulikan tim nasional," ucap Alves.

Selama dibesut Guardiola, Barcelona mengukuhkan diri sebagai klub sepak bola paling kuat dan dominan di daratan Eropa. Dalam empat musim, Guardiola memersembahkan total 14 gelar juara. Dua di antaranya berupa gelar juara Liga Champions.

Namun karier Guardiola di Camp Nou tak bertahan lama. Pada 2012 lalu, pria berusia 44 tahun itu ditunjuk sebagai pelatih Bayern Muenchen. Ia pun sukses mempersembahkan gelar Bundesliga untuk The Bavarian.

Kehebatan PepĀ Guardiola membuat Alves kagum. Ia pun menilai mantan pelatihnya itu sebagai sosok pelatih terbaik di dunia.

"Ia merevolusi sepak bola, merevolusi tim, dan kami memiliki kesempatan bekerja sama," kenang Dani Alves.

Baca juga:

"Karier Goetze Hancur di Tangan Guardiola"

Louis van Gaal Bicara Soal Lionel Messi

Negara ini Dibantai 46-0, Pencatat Skor pun Dibuat Lelah

Video Populer

Foto Populer