Sukses


Kevin De Bruyne Jadi Duta Satwa Liar

Bola.com, Manchester - Rekrutan anyar Manchester City, Kevin De Bruyne juga mempunyai kepedulian pada kehidupan alam liar terutama burung, selain keahlian mengolah si kulit bundar.

Daily Star mengabarkan gelandang yang dihargai 55 juta poundsterling (Rp 1,1 triliun) oleh City ini adalah seorang pecinta alam fanatik dan konservasionis.

De Bruyne juga menjadi duta besar dari cagar alam burung terbesar di dunia, Walsrode, Jerman, yang merupakan rumah bagi 675 spesies burung. Pesepakbola 24 tahun ini bahkan telah membuat permintaan pribadi pada para penggemarnya untuk turut menjadi sponsor bagi perlindungan burung.

Si anak alam yang dikontrak dari klub Jerman, Wolfsburg, itu dikabarkan sering menghabiskan musim panas di penangkaran bersama pacarnya, Michele Lacroix. Bahkan di sela pertandingan, De Bruyne menghabiskan banyak waktu luang berjalan di Jerman untuk mengamati satwa liar.

Seorang sumber mengatakan, "De Bruyne selalu berbicara tentang cintanya pada alam serta hewan dan terutama menikmati kunjungannya untuk berjalan-jalan dan melihat burung-burung."

"Dia juga menggunakan dana pribadinya untuk membantu suaka burung dan meminta para penggemarnya untuk melakukan hal yang sama. Dia mengaku, makin dekat dengan alam dan melihat burung membuatnya merasa santai dan jika santai maka dia bermain lebih baik," tambah sumber.

Ketika diangkat menjadi duta di penangkaran burung Weltvogelpark pada bulan Agustus tahun lalu, De Bruyne mengatakan, "Saya harap saya bisa membantu nasib spesies burung langka dan membawa lebih banyak perhatian melalui sponsor saya."

Dalam upaya untuk meningkatkan profil penangkaran, Kevin menggoreskan tanda tangannya pada sebuah prasasti di taman penangkaran dan menyerahkan 300 bola yang sudah ia tandatangani.

Sumber: Daily Star

Baca Juga:

Manchester City Segera Bereskan Kepindahan De Bruyne

Wolfsburg Akhirnya Siap Jual De Bruyne ke City

Pertahankan Gotze dan Muller, Bayern Batal Gaet De Bruyne

Video Populer

Foto Populer