Sukses


Liga Champions: Kehadiran Cristiano Ronaldo di Manchester United Tak Bikin Young Boys Kena Mental

Bola.com, Bern - Pelatih Young Boys, David Wagner, menyambut antusias duel pembuka Liga Champions 2021/2022 melawan Manchester United, Selasa (14/9/2021) malam WIB. Wagner menegaskan nyali timnya tak menciut meski MU diperkuat Cristiano Ronaldo.

Manchester United kembali menjadi tim favorit peraih gelar Liga Champions seiring kembalinya Cristiano Ronaldo pada musim panas ini. Pemain asal Portugal itu juga langsung meledak dalam laga perdananya bersama Manchester United di Premier League dengan mencetak dua gol.

David Wagner sadar kehadiran Ronaldo menjadi tambahan kekuatan buat Manchester United musim ini. Namun, David Wagner menyebut Young Boys tak ingin kembali menelan kekalahan dari Manchester United.

"Manchester United sudah luar biasa tanpa Cristiano Ronaldo. Kini, bersama Ronaldo kualitas dalam tim kembali meningkat dan itu juga bakal meningkatkan antisipasi kami dalam laga nanti," kata David Wagner seperti dikutip situs resmi klub.

"Manchester United merupakan favorit dalam grup ini. Kami sudah punya pengalaman melawan mereka di Liga Champions pada 2018 dan sekarang kami ingin memanfaatkannya," tegas David Wagner.

Pertandingan yang digelar di Wankdorf Stadium diprediksi bakal berlangsung sengit. Manchester United dan Young Boys sama-sama penuh kepercayaan diri karena meraih kemenangan di liga sebelum laga ini.

2 dari 3 halaman

Bermain Solid

Pelatih Young Boys, David Wagner, mengaku sudah mengantongi cara untuk mematikan pergerakan barisan penyerang Manchester United. Caranya adalah bermain dengan solid dan kompak sepanjang pertandingan.

"Satu di antara penentu kesuksesan kami bertahan melawan Manchester United adalah solidaritas," tegas David Wagner.

Young Boys diyakini masih akan mengandalkan ketajaman Michel Aebischer untuk mengalahkan Manchester United. Seperti diketahui, sang pemain sedang dalam performa terbaik musim ini.

3 dari 3 halaman

Head to Head

Pertandingan ini menjadi pertemuan ketiga buat Manchester United melawan Young Boys. Sejauh ini, Manchester United punya catatan yang gemilang atas klub Swiss itu.

Manchester United belum terkalahkan dalam dua pertemuan selanjutnya. Hebatnya, gawang MU sama sekali belum pernah dijebol oleh Young Boys.

Hal tersebut tentu menjadi motivasi untuk kedua tim. Manchester United berniat melanjutkan tren positif, sedangkan Young Boys ingin mengakhiri rentetan hasil negatif.

Sumber: Young Boys

Video Populer

Foto Populer