Sukses


Lini Depan Persib Bandung Masih Tumpul

Bola.com, Bandung - Persib Bandung sukses memenangkan pertandingan uji coba kedua melawan Song FC yang diperkuat tiga mantan pemain Maung Bandung, Erik Setiawan, Imral Usman, dan Aji Nurpijal.

Bertanding di Stadion Siliwangi, Bandung, Kamis (3/3/2016), Maung Bandung menang dengan skor 4-1. Empat gol kemenangan Maung Bandung dicetak Rahmat Hidayat, Kim Jefrey Kurniawan, Vladimir Vujovic, dan Samsul Arif. Sedangkan gol semata wayang Song FC dilesakkan, Cahya Sumirat melalui titik putih.

Menurut Aji Nurpijal, tim besutan Dejan Antonic itu masih menyimpan kelemahan di depan terutama dalam hal penyelesaian akhir. Menurut mantan pemain Persib ini, Atep dkk. masih memerlukan striker murni agar bisa mendulang gol di setiap pertandingan.

"Menurut saya penyelesaian akhir pemain depan masih perlu diperbaiki. Jangan terburu-buru melakukan tendangan ke arah gawang. Mereka juga butuh striker murni," kata Aji.

Soal Yandi, Aji menilai adik kandung Zaenal Arif itu masih butuh waktu untuk menggantikan peran striker impor, Ilija Spasojevic yang hijrah ke Melaka United dan Aron da Silva yang kembali ke klub Thailand, Osotspa Samutprakan.

"Yandi masih perlu waktu menggantikan Aron dan dan Spasojevic. Tapi, jika diberikan kesempatan bermain lebih banyak lagi, Persib bisa berharap banyak pada Yandi," tambahnya.

Untuk lini tengah dan belakang, pemain yang pernah merumput di Bontang FC ini menilai sudah ada kemajuan. Kim Jeffrey dan Hariono sudah bisa berkolaborasi sehingga lini tengah Persib terlihat hidup.

"Kim dan Hariono sudah bisa berkolaborasi Di lini belakang pun sudah bagus. Hermwan dan Vujovic sudah padu. Tony (Sucipto) juga tampil disiplin sekali," ia menuturkan.

 

Video Populer

Foto Populer