Sukses


Eks Pemain Arema, Juan Revi Bantah Kabar Gantung Sepatu

Bola.com, Malang - Mantan gelandang Arema FC, Juan Revi Auriqto beberapa hari lalu dikabarkan gantung sepatu. Penyebabnya, Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022, meninggalkan trauma dibenaknya.

Meski saat tragedi dia tidak bermain untuk Arema, namun hatinya terpukul. Lantaran tragedi itu memakan korban 135 jiwa di Stadion Kanjuruhan.

Aremania dianggapnya sudah jadi saudaranya. Karena dia besar dan tinggal di Malang. Tapi, Juan Revi meluruskan pemberitaan tersebut.

Dia memang tidak terlalu mengikuti sepak bola Tanah Air. Namun bukan berarti sudah pensiun sebagai pemain. Di usia 37 tahun, Revi tetap menjaga kondisi dan siap kembali bermain.

"Kalau tidak terlalu mengikuti sepak bola Indonesia, memang benar. Jarang melihat pertandingan di televisi. Tapi, saya masih menjaga hasrat bermain. Ada tawaran dari Liga 2 dan 3. Tapi belum ada kecocokan,” katanya.

 

 

 

 

2 dari 4 halaman

Kesibukan Juan Revi Saat Ini

Terakhir, Juan Revi bermain untuk PS HW di Liga 2 musim 2021 lalu. Sayang, kiprahnya terhenti sejak pandemi virus corona waktu itu.

Selama tiga tahun terakhir, Revi masih menjaga kondisi dengan bermain fun football. Dia juga sering jadi bintang tamu dalam beberapa turnamen daerah.

Selain itu, dia mengasah ilmu kepelatihannya di sebuah tim lokal di Malang. Karena dia sudah mengantongi lisensi kepelatihan C AFC.

“Saya masih rutin berlatih untuk jaga kondisi. Selain itu juga melatih,” terangnya.

 

 

 

3 dari 4 halaman

Moncer Bersama Arema

Perlu diketahui, nama Juan Revi melambung ketika membela Arema. Dia tercatat dua kali keluar masuk tim berjuluk Singo Edan tersebut. Yakni di musim 2009-2011, 2014-2016 dan 2018.

Di meraih banyak trofi bersama Arema. Seperti ISL 2010, dan berbagai turnamen di 2015-2016. Selain itu, dia cukup akrab dengan tim-tim asal Jawa Timur. Seperti Deltras, Persela Lamongan, Persik Kediri dan PS HW merupakan tim yang pernah dibelanya dari Jatim.

Selain trofi bersama Arema, dia ikut mengantarkan Persik Kediri sebagai juara Liga 2 musim 2018/2019. Karakter pekerja keras di lini tengah melekat kepadanya.

Dengan segudang pengalamannya, Revi masih ingin berkontribusi sebagai pemain. Dia ingin menularkan pengalamannya sebagai gelandang jangkar pemutus serangan lawan kepada pemain muda.

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer