Sukses


Prediksi Arsenal vs Sunderland: Tantangan The Gunners

Bola.com, London - Arsenal melawan Sunderland dalam lanjutan pekan ke-15 Premier League 2015-2016 di Stadion Emirates, Sabtu (5/12/2015) malam WIB. Jelang laga, manajer Arsenal, Arsene Wenger, menantang para pemainnya untuk tetap tampil apik meski badai cedera sedang melanda.

Beberapa pemain utama Arsenal dipastikan tidak akan bisa turun melawan Sunderland lantaran mengalami cedera. Tercatat, sebanyak 10 pemain The Gunners saat ini sedang menjalani proses pemulihan cedera. 

Beberapa pemain tersebut, antara lain Danny Welbeck, Thomas Rosicky, Jack Wilshere, Theo Walcott, MIkel Arteta, Francis Coquelin, Kieran Gibbs, Santi Cazorla, Alexis Sanchez dan Laurent Koscielny. Tiga nama terakhir mendapatkan cedera saat Arsenal bermain imbang 1-1 melawan Norwich City, pekan lalu.

Absennya beberapa pemain dipastikan akan menurunkan kualitas permainan Arsenal. Sebab, rata-rata pemain yang cedera merupakan pemain utama dalam formasi 4-2-3-1 milik Wenger.

Melihat kondisi ini, Wenger tak gentar. Dia siap memainkan pemain seadanya dan meraih poin penuh atas Sunderland di depan publik sendiri.

"Selalu mengecewakan saat kehilangan pemain di momen yang krusial. Tetapi, di sisi lain, ini merupakan tantangan yang bagus bagi tim dan juga kesempatan baik untuk menunjukkan kami siap berjuang," kata Wenger.

Arsenal saat ini sedang berada dalam performa buruk jika dilihat dari lima pertandingan terakhir. Olivier Giroud dan kawan-kawan hanya meraih satu kemenangan dalam liga laga terakhir.

"Kami saat ini sedang berada dalam tren buruk di beberapa pertandingan. Tetapi, kami hanya tertinggal dua poin dari pemimpin puncak klasemen. Ini adalah kesempatan bagus bagu kami meski kami berada dalam tren buruk tapi kami juga berada dekat dari puncak," ujar Wenger.

Arsenal saat ini berada di peringkat keempat klasemen sementara Premier League dengan koleksi 27 poin dari 14 pertandingan. Tertinggal dua poin dari Manchester City di pucuk klasemen dengan 29 poin.

Beralih ke kubu tim tamu, Manajer Sunderland, Sam Allardyce menyambut baik deretan pemain Arsenal yang cedera. Menurut dia, kondisi ini sangat menguntungkan klubnya untuk mencuri poin di Stadion Emirates.

"Saya pikir kekuatan Arsenal berada dalam kedalaman skuat yang membuat mereka bisa lolos ke Eropa dan finis di empat besar. Tapi, mereka saat ini sedikit melemah. Kami memiliki kesempatan yang lebih baik ketika beberapa pemain mereka tidak bermain. Tetapi, mereka tetap memiliki pemain berkualitas di skuat saat ini," kata Allardyce.

"Jika kami bisa bermain dengan sangat baik, mungkin kami bisa mengekploitasi kelemahan mereka. Saya berharap para pemain bisa menunjukkan kepercayaan dan determinasi pada pertandingan nanti," ujar Allardyce.

Prakiraan susunan pemain:
Arsenal: Petr Cech: Hector Bellerin, Gabriel Paulista, Per Mertesacker, Nacho Monreal; Mathieu Flamini, Aaron Ramsey; Joel Campbel, Mesut Ozil, Kieran Gibbs; Olivier Giroud
Manajer: Arsene Wenger

Sunderland: Costel Pantilimon; Younes Kaboul, John O'Shea, Sebastian Coates; Patrick van Aaholt, Yann M'Vila, Lee Cattermole, Sebastian Larsson, Jones; Duncan Watmore; Steven Fletcher
Manajer: Sam Allardyce

Head to Head
21/05/15 - Arsenal 0-0 Sunderland (Premier League)
25/10/14 - Sunderland 0-2 Arsenal (Premier League)
22/02/14 - Arsenal 4-1 Sunderland (Premier League)
14/09/13 - Sunderland 1-3 Arsenal (Premier League)
09/02/13 - Sunderland 0-1 Arsenal (Premier League)

Lima pertandingan terakhir Arsenal:
05/11/15 - Bayern München 5-1 Arsenal FC (Liga Champions)
08/11/15 - Arsenal FC 1-1 Tottenham (Premier League)
21/11/15 - West Bromwich 2-1 Arsenal FC (Premier League)
25/11/15 - Arsenal FC 3-0 Dinamo Zagreb (Liga Champions)
29/11/15 - Norwich City FC 1-1 Arsenal FC (Premier League)

Lima pertandingan terakhir Sunderland:
25/10/15 - Sunderland AFC 3-0 Newcastle (Premier League)
01/11/15 - Everton FC 6-2 Sunderland AFC (Premier League)
07/11/15 - Sunderland AFC 0-1 Southampton FC (Premier League)
24/11/15 - Crystal Palace FC 0-1 Sunderland AFC (Premier League)
28/11/15 - Sunderland AFC 2-0 Stoke City FC (Premier League)

Prediksi Bola.com:
Arsenal 55-45 Sunderland

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer