Sukses


Prediksi Tottenham Vs Man City: Adu Oportunis Son - Aguero

Bola.com, London - Tottenham Hotspur menjamu Manchester City, pada laga lanjutan Premier League 2016-2017, di Stadion White Hart Lane, Minggu (2/10/2016). Hasil pertandingan tak akan berpengaruh terhadap siapa yang berada di puncak. Namun menarik untuk melihat sepak terjang Son Heung-min dan Sergio Aguero.

Dua pemain prolifik tersebut bakal menjadi magnet. Mereka tak hanya membawa timnya berada di papan atas, melainkan juga memberi garansi kualitas individu, terutama dalam menjebol jala lawan. Seperti persaingan kedua klub, Son Heung-min dan Sergio Aguero juga bersaing menjadi top skorer.

Tiga angka yang didapat tim manapun tak akan mengubah posisi Manchester City di puncak klasemen sementara. Jika mereka kalah, selisih dengan Hotspur tersisa satu poin. Saat ini The Citizens berada di peringkat pertama dengan koleksi 18 angka, selisih empat poin dari sang The Lilywhites, yang berada di posisi ke-2.

Alarm bahaya justru tertuju pada tuan rumah. Andai kalah, posisi The Spurs terancam disalip Arsenal, Liverpool, Everton maupun Manchester United. Walhasil, ambisi untuk merengkuh tiga angka menjadi acuan utama.

Itu pula yang disadari Song Heung-min. Sang bomber juga tengah bersaing dengan Sergio Aguero dalam urusan mencetak gol. Aguero mengoleksi 5 gol, sedangkan Heung-min satu gol lebih sedikit.

Sumber gol bisa dari mana saja. Tapi tak bisa dilewatkan begitu saja bagaimana Son Heung-min dan Sergio Aguero mencari celah di lini pertahanan lawan. Maklum, kedua tim memiliki benteng tangguh. Manchester City baru kebobolan 5 gol, sedangkan Hotspur dua gol lebih sedikit.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Son Heung-min dan Aguero

Walhasil, kreasi Son Heung-min dan Aguero sangat dinanti agar memberi inspirasi, atau justru mengeksekusi sendiri, peluang di depan gawang lawan. Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino mengakui timnya sedang berada dalam kondisi terbaik. Apalagi mereka baru saja menuai kemenangan perdana di level Liga Champions.

"Saya pikir armada serang kami semakin membaik, dan itu sangat penting untuk menghadapi Manchester City. Faktor utama kami adalah kebugaran, dan itu akan terlihat pada hari pertandingan. Kami harus pandai mengatur ritme," ucap Pochettino.

Sang arsitek tim berharap Heung-min meneruskan ketajaman yang sudah diperlihatkan sepanjang musim ini. Secara statistik, asa Pochettino bisa menjadi kenyataan. Sang pemain serbaguna tersebut baru tampil 3 laga di Premier League 2016-2017, namun sudah mengemas 4 gol dan 1 assist.

Agresivitas dan mencari celah untuk menjebol jala lawan juga tergolong tinggi. Heung-min mampu mencatat rata-rata 4,7 tembakan per partai, dan akurasi umpang 87,5 persen. Catatan tersebut membuat sosok pemain berusia 24 tahun ini layak menjadi perhatian Manchester City.

Apalagi kubu tamu akan tampil tanpa bek tengah andalan, sekaligus sang kapten, Vincent Kompany. Posisi Heung-min secara alami bukan sebagai striker. Ia seringkali beroperasi dari sisi kanan pertahanan musuh. Bomber utama justru diperankan Vincent Janssen.

Heung-min bakal menebar ancaman kreasi kala berkobalorasi dengan Christian Eriksen dan Erik Lamela, Eric Dier ataupun Wanyama. Komposisi tersebut yang bakal memberi jaminan marabahaya Manchester City akan datang dari pelbagai penjuru.

3 dari 4 halaman

Pengakuan Guardiola

Manajer Manchester City, Josep Guardiola mengakui Tottenham Hotspur memiliki banyak senjata. Menurut eks arsitek tim Barcelona tersebut, The Spurs tak mudah ditaklukkan, meski terkadang mengalami anomali.

"Setidaknya mereka sudah berubah, dan jauh lebih solid dalam beberapa pertandingan terakhir. itu berarti kami harus memanfaatkan peluang secara maksimal," tegas Guardiola, di situs resmi klub.

Ucapan Guardiola merujuk pada efektivitas yang harus diperlihatkan lini depan. Kontribusi Sergio Aguero tergolong dominan. Bomber berkebangsaan Argentina tersebut sudah mengoleksi 5 gol dalam 351 menit bermain.

Tak hanya itu, mantan menantu Diego Armando Maradona tersebut mampu mengemas rata-rata 4,8 tembakan tepat sasaran ke arah gawang lawan. Level akurasi umpan juga tergolong bagus untuk ukurang striker murni, yakni di angka 81.8 persen.

Kondisi Aguero mungkin tak terlalu bagus setelah gagal mencetak gol saat Manchester City ditahan imbang 3-3 kontra Celtic FC di pentas Liga Champions, tengah pekan ini. Namun sokongan pemain seperti Raheem Sterling, David Silva sampai Leroy Sane, bisa mempertahankan ketajaman sang penyerang.

Kondisi bagus Song Heung-min dan Sergio Aguero membuat laga Hotspur kontra Manchester City bakal berlangsung ketat. Tak mudah bagi kedua tim untuk menembus lini pertahanan lawan.

Manajer The Spurs, Mauricio Pochettino mengaku timnya harus bekerja ekstra keras agar tampil konsisten, seperti kala menang atas CSKA Moskow. "Determinasi sangat penting, tapi yang paling krusial adalah stabilitas dalam menguasai pertandingan, berkreasi ataupun tak boleh patah arang," komentar sang bos.

Manajer Manchester City, Josep Guardiola menggaransi laga kali ini sangat berkualitas. "Seluruh fans akan menyukai pertarungan kami, dan mereka bisa bergembira. Partai yang sangat bagus sebelum kami melakoni jeda internasional," tegasnya.

4 dari 4 halaman

Data dan Fakta

Head to Head
14/2/2016 Manchester City 1-2 Tottenham (Premier League)
26/9/2015 Tottenham 4-1 Manchester City (Premier League)
3/5/2015 Tottenham 0-1 Manchester City (Premier League)
18/10/2014 Manchester City 4-1 Tottenham (Premier League)
29/1/2014 Tottenham 1-5 Manchester City (Premier League)
24/11/2013 Manchester City 6-0 Tottenham (Premier League)

5 Partai Terakhir Tottenham Hotspur
15/9/2016 Tottenham Hotspur 1-2 Monaco (Liga Champions)
18/9/2016 Tottenham Hotspur 1-0 Sunderland (Premier League)
22/9/2016 Tottenham Hotspur 5-0 Gillingham (Piala Liga Inggris)
24/9/2016 Middlesbrough 1-2 Tottenham Hotspur (Premier League)
28/9/2016 CSKA Moskow 0-1 Tottenham Hotspur (Liga Champions)

5 Partai Terakhir Manchester City
15/9/2016 Manchester City 4-0 Gladbach (Liga Champions)
17/9/2016 Manchester City 4-0 Bournemouth (Premier League)
22/9/2016 Swansea City 1-2 Manchester City (Piala Liga Inggris)
24/9/2016 Swansea City 1-3 Manchester City (Premier League)
29/9/2016 Celtic 3-3 Manchester City (Premier League)

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer