Sukses


8 Fakta Menarik Laga Sevilla Vs Juventus

Bola.com, Sevilla - Sevilla menjamu Juventus di laga terakhir Grup D Liga Champions yang berlangsung di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Rabu (9/12/2015) dini hari WIB. Si Nyonya Tua wajib waspada karena sang wakil Spanyol memiliki catatan impresif ketika bermain di kandang sendiri.

Pada pertemuan sebelumnya, Sevilla dipaksa menyerah 1-2 ketika bertandang ke Juventus Stadium. Sevilla memang sudah tak lagi memiliki pelung lolos ke babak 16 besar. Akan tetapi,  mereka membutuhkan kemenangan untuk memastikan tiket bermain di iga Europa.

Saat ini Sevilla menempati posisi juru kunci dengan koleksi tiga poin, hasil dari satu kali menang dan empat kekalahan. Sedangkan Juventus berada di puncak klasemen sementara dengan raihan 11 poin.

Data dan Fakta Menarik Jelang  Laga Sevilla Vs Juventus:

Sevilla:

  1. Sevilla berhasil meraih lima kemenangan dari enam pertandingan di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan. Catatan apik tersebut termasuk ketika mereka mengalahkan Valencia, Real Madrid, dan Barcelona.
  2. Sevilla tengah dalam kepercayaan diri yang tinggi setelah meraih kemenangan 3-0 melawan Logrones di Copa del Rey (2/12/2015).
  3. Bek Sevilla, Sergio Escudero, yang diboyong dari Getafe musim panas lalu, berhasil tampil apik pada debutnya bersama Sevilla. Escudero mencetak gol kemenangan melawan Valencia pada 29 November 2015.
  4. Pada laga terakhir, Sevilla ditahan imbang 1-1 melawan Deportivo La Coruna di La Liga. Hasil tersebut memperpanjang catatan tak pernah menang dalam laga tandang sejak 23 Mei 2015.

Juventus:

  1. Juventus tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi. Kemenangan 2-0 atas Lazio (4/12/2015) menjadi laga keempat mereka secara beruntun tanpa kebobolan.
  2. Sejak tiga kekalahan di tujuh laga awal musim 2015-16, Juventus hanya sekali kalah dalam 13 laga terakhir mereka di semua kompetisi.
  3. Juventus tak bisa memainkan Hernanes karena masih menjalani akumulasi kartu merah ketika tampil dalam laga melawan Borussia Monchengladbach (3/11/2015).
  4. Gol Stefano Sturaro dalam kemenangan 3-0 atas Palermo (29/11/2015) menjadi yang pertama dicetaknya musim ini.

Sumber: UEFA

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.
    Juventus adalah klub sepakbola asal Italia

    Juventus

  • Sevilla Futbol Club atau lebih dikenal dengan nama Sevilla adalah klub sepak bola asal kota Sevilla, Spanyol
    Sevilla Futbol Club atau lebih dikenal dengan nama Sevilla adalah klub sepak bola asal kota Sevilla, Spanyol
    Sevilla Futbol Club atau lebih dikenal dengan nama Sevilla adalah klub sepak bola asal kota Sevilla, Spanyol

    Sevilla

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions

  • Dunia

Video Populer

Foto Populer