Sukses


Kalahkan Wakil Tuan Rumah, Hanna Melaju ke Semifinal

Bola.com, Singapura - Wakil tunggal putri Indonesia, Hanna Ramadini berhasil melangkah ke semifinal bulu tangkis nomor perorangan tunggal putri SEA Games Singapura 2015. Hanna melaju usai menang atas wakil tuan rumah, Liang Xiaoyu, dengan skor, 21-15, 11-21, dan 21-14, Minggu (14/6).

Menghadapi kondisi lapangan yang berangin, baik Hanna maupun Xiaoyu terus berusaha menyesuaikan permainan. Di gim pertama, Hanna mampu lebih dulu mengontrol permainan hingga akhirnya merebut kemenangan. Namun di gim kedua, Xiaoyu mampu mematikan permainan Hanna, dan memaksakan pertandingan berlanjut ke gim ketiga.

Pada gim penentuan, Hanna sempat ketinggalan 6-9. Namun, secara perlahan, ia berhasil mengumpulkan satu demi satu poin sampai akhirnya berbalik menekan Xiaoyu dan memenangi pertandingan. Keberhasilan pebulutangkis berusia 20 tahun inipun dielu-elukan penonton di Singapore Indoor Stadium.

“Di awal gim pertama dan kedua, kami sama-sama belum bisa mengatasi kondisi angin di lapangan yang parah sekali. Di gim ketiga saat saya mendapat lapangan yang cukup enak, poinnya malah mepet. Saya berpikir, kalau pindah lapangan bagaimana ini?” kata Hanna seusai pertandingan, dilansir BadmintonIndonesia.org.

“Namun saat itu saya berpikir, mau kalah atau menang melawan diri sendiri? Lalu saya memaksakan saja. Alhamdulillah bisa. Saya banyak bermain menyerang di akhir permainan, saya tidak mau terserang duluan, dan lawan jadi tidak siap dengan perubahan permainan saya,” lanjutnya.

Pada laga semifinal, Hanna akan berhadapan dengan Goh Jin Wei. Pebulutangkis muda Malaysia itu membuat kejutan besar seiring kemenangannya atas unggulan kedua asal Thailand, Nitchaon Jindapon, dua gim langsung 21-16, 23-21.

“Saya pernah kalah dari Goh, kala itu menggunakan poin 11. Goh usianya lebih muda dari saya, pasti dia bermain lebih lepas,” tukas Hanna Ramadini.

Baca juga:

Gara-gara Wasit, Emas Tenis Tunggal Putra Melayang

Gagal Raih Emas Ketiga Panahan, Titik: Kami Kurang Beruntung

Gugup Saat Kejar-kejaran Skor, Tim Panahan Gagal Raih Emas

Video Populer

Foto Populer