Sukses


Wimbledon 2015: 6 Unggulan Putri Tersingkir di Babak Pertama

Bola.com, London – Sebanyak enam pemain unggulan dari nomor tunggal putri telah tersingkir dari pentas Grand Slam Wimbledon 2015. Ironisnya, keenam unggulan tersebut sudah harus angkat kaki sejak babak pertama yang digelar di All England Lawn Tennis Club, London, Inggris, pada Senin (29/6/2015) dan Selasa (30/6/2015).

Di antara nama-nama itu, kejutan paling besar datang dari finalis tahun lalu, Eugenie Bouchard, dan unggulan ketiga Wimbledon 2015, Simona Halep. Keduanya kompak menyerah di tangan lawan-lawannya, yang dari sisi peringkat dunia berada di atas 100.

Berikut daftar lengkapnya:

1. Unggulan ke-27, Barbora Zahlavova Strycova, membuka rangkaian kekalahan pemain unggulan di babak pertama Wimbledon 2015. Petenis Republik Ceko ini tak berkutik menghadapi permainan agresif yang dilancarkan rising star Amerika Serikat, Sloane Stephens. Usai bertanding selama 1 jam 22 menit di Centre Court, Senin (29/6/2015), Zahlavova Strycova kalah 4-6, 2-6.

2. Kekalahan Zahlavova Strycova ini lantas menjalar ke unggulan ke-24 asal Italia, Flavia Penetta, Menghadapi wakil Kazakhstan, Zarina Diyas, di Court 10, Penetta kalah 3-6, 6-2, dan 4-6.

3. Kejutan di hari pertama Wimbledon 2015 akhirnya ditutup dengan tereliminasinya unggulan kesembilan, Carla Suarez Navarro. Petenis Spanyol ini menjadi petenis pertama di daftar 10 unggulan teratas yang gugur pada babak pertama. Bertarung selama 52 menit di Court 8 kontra pemain Latvia, Jelena Ostapenko, Suarez Navarro kalah telak 2-6, 0-6.

4. Memasuki hari kedua babak pertama Wimbledon 2015, kejutan demi kejutan terus terjadi di antara para unggulan. Tampil sebagai pemain unggulan pertama yang tumbang di hari Selasa (30/6//2015) adalah Caroline Garcia. Diplot sebagai unggulan ke-32, petenis Prancis ini kalah dari wakil tuan rumah, Heather Watson, 6-1, 3-6, dan 6-8.

5. Unggulan berikutnya yang harus berkemas lebih awal ialah Eugenie Bouchard. Finalis tahun lalu ini secara mengejutkan kalah dari petenis peringkat 147 dunia asal Tiongkok, Yingying Duan, 6(3)-7, 4-6.

6. Kejutan besar babak pertama Wimbledon 2015 kemudian ditutup dengan kekalahan cepat petenis peringkat ketiga dunia, Simona Halep. Menjadi unggulan ketiga, Halep harus menelan kekalahan menyakitkan dari petenis peringkat 106 dunia asal Slowakia, Jana Cepelova, 7-5, 4-6, dan 3-6.

Akankah kejutan kembali terulang di hari ketiga Wimbledon 2015?

Baca juga:

Murray Lewati Putaran Pertama dengan Mulus

Nadal dan Federer Melenggang ke Putaran Dua Wimbledon 2015

4 Rekor Baru Tercipta pada Hari Pertama Wimbledon 2015

 

Video Populer

Foto Populer