Sukses


Soal Konsistensi, Nadal: Saya Bukan Roger Federer

Bola.com, Singapura - Petenis asal Spanyol, Rafael Nadal mengaku belum tahu kapan dirinya akan kembali menemukan performa terbaik. Saat ini, Nadal menempati rangking 5 dunia, posisi terendah dalam 10 tahun kariernya.

Tak cuma itu, petenis berusia 29 tahun tersebut untuk pertama kali mengakhiri musim tanpa memenangkan satu pun gelar grand slam.

Dalam konferensi pers di turnamen International Premier Tennis League (IPTL) di New Delhi, India, Rabu (9/12/2015), Nadal mengaku tidak tahu apakah ia bisa kembali mengakhiri musim di peringkat pertama seperti yang dilakukannya pada 2008, 2010 dan 2013.

"Saya tak tahu apakah bisa seperti itu lagi atau tidak. Tapi saya sudah berusaha keras untuk bisa kembali berkompetisi di turnamen dan berlatih keras untuk mewujudkannya," ucap Nadal seperti dikutip Mercury News, Kamis (10/12/2015).

Peraih 14 titel grand slam itu juga tak ingin disamakan dengan Roger Federer. Meski sudah menginjak usia 34 tahun, Federer masih mampu menunjukkan konsistensi permainan dan menempati rangking tiga dunia.

"Saya bukan Roger Federer, saya adalah Rafael Nadal. Ia memiliki gaya sendiri, begitu juga dengan saya. Saya sudah meningkatkan banyak hal dalam karier dan saya yakin kerja keras akan membuat saya menjadi pemain yang lebih baik lagi," tegas Rafael Nadal.

Video Populer

Foto Populer