Sukses


David Maulana Lengkapi Sukses Timnas Indonesia U-16 di Jepang

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-16 menjadi juara dalam turnamen Jenesys 2018. Kesuksesan itu semakin lengkap dengan keberhasilan David Maulana menjadi pemain terbaik dalam turnamen tersebut.

Skuat Fakhri Husaini juara setelah menumbangkan Vietnam 1-0 dalam partai puncak, di Kirishima Yamazakura Miyazaki Prefectural Comprehensive Sports Park, Jepang, Senin (12/3/2018).

Prestasi yang diraih timnas Indonesia U-16 tidak lepas dari peran David. Determinasi, kerja keras, umpan-umpan akurat, hingga kepiawaian dalam mengawal lini tengah skuat Garuda Muda, menjadi alasan remaja kelahiran Medan itu menjadi yang terbaik.

“Penghargaan ini saya tujukan untuk orang tua saya dan semua keluarga saya. Khususnya untuk abang saya karena pertama kali saya suka dan bermain sepak bola itu karena melihat aksi abang saya bermain,” kata David yang dikutip dari situs resmi PSSI.

“Tidak lupa juga saya berterima kasih kepada teman-teman yang telah mendukung saya di dalam dan di luar lapangan, jajaran pelatih yang memberikan latihan, dan selalu percaya kepada saya,” sambung David.

David mengaku ingin cepat berpuas diri walau menjadi pemain terbaik dalan turnamen Jenesys 2018. “Saya akan terus bekerja keras karena target saya adalah bisa bermain di Piala Dunia. Saya ingin lebih membahagiakan serta membanggakan keluarga, bangsa, dan negara."

David Maulana masih tergabung di Pusat Pendidikan Latihan Pelajar (PPLP) Medan. Dia merupakan pemain seleksi dari 55 anggota pelatnas pertama Fakhri Husaini. Gaya permainan menjanjikkan membuat sang pelatih memilih remaja 16 tahun itu mengawal lini tengah timnas Indonesia U-16.

Sumber: PSSI

Video Populer

Foto Populer