Sukses


Wenger Ungkap Rahasia di Balik Performa Menawan Ozil

Bola.com, London - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menilai performa Mesut Ozil semakin menawan karena gelandang asal Jerman itu mampu menjaga kondisinya dengan baik. 

Ozil bergabung dengan Arsenal dari Real Madrid pada 2 September 2013. Dua musim berkarier di Emirates, pemain berusia 27 tahun itu telah melakoni 97 laga dan sukses mencetak 17 gol dan 39 assist

Pada musim 2015-16, penampilan Ozil pun cukup konsisten. Hingga pekan ke-19 Premier League, dia tercatat sebagai pemberi assist terbanyak dengan total 16 assist.

Teranyar, Ozil mencetak satu gol dan satu assist saat Arsenal mengalahkan AFC Bournemouth 2-0, pada pertandingan lanjutan Premier League, di Emirates, Selasa (29/12/2015). Gol tersebut menjadi torehan kelima Ozil sepanjang musim ini di semua kompetisi. 

"Saya sempat memberi Mesut libur selama sepekan pada masa jeda internasional. Saat itu, dia tidak banyak berlatih. Kami memutuskan mengistirahatkannya karena padatnya jadwal pertandingan," ungkap Wenger. 

"Dia adalah tipe yang bisa menjaga fisik sebelum pertandingan karena dia ingin selalu bermain bugar. Ada beberapa tipe pemain, khususnya sebagian pemain berteknik, suka menyimpan tenaga untuk bertanding. Hal seperti ini memang alami untuk mereka," tambah Wenger. 

Ozil memang dikenal sebagai salah satu "raja" assist di dunia. Saat berkarier bersama Madrid pada periode 2010-2013, dia menjadi pencetak assist terbanyak skuat Los Blancos dengan total 81 assist

Sumber: Skysports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Inisialisasi Video

Video Populer

Foto Populer