Sukses


Hina Fabregas, Chelsea Pecat Staf yang Merupakan Fan Arsenal

Bola.com, London - Chelsea dikabarkan resmi memecat seorang staf keamanan mereka karena ketahuan mengejek gelandang The Blues, Cesc Fabregas dengan sebutan ular.

Lewat sebuah video yang beredar di sosial media terlihat, petugas yang merupakan pendukung Arsenal tersebut berteriak, "Kamu adalah ular, kamu adalah pemain Arsenal. Apa yang terjadi padamu?"

Kalimat itu dilontarkan sang petugas saat Fabregas baru saja keluar dari lorong pemain. Mendengar ejekan tersebut, pemain berusia 28 tahun itu terlihat terkejut dan bertanya-tanya.

Diduga kejadian tersebut sudah terjadi sejak awal musim. Akan tetapi, video berdurasi delapan detik itu baru diunggah dan menjadi viral dalam beberapa hari terakhir. Pihak klub langsung mengambil tindakan tegas dan memastikan yang bersangkutan dipecat dari tugasnya.

"Petugas itu sudah tak lagi bekerja di Stamford Bridge," ucap juru bicara Chelsea kepada Mirror.

Fabregas merupakan pemain yang pernah lama membela Arsenal. Sejak didatangkan dari Akademi Barcelona pada 2003, dia sudah membuat 503 penampilan bagi The Gunners.

Ia adalah kapten Arsenal sebelum memutuskan kembali ke Barcelona pada 2011. Tiga musim kemudian, pemain asal Spanyol itu membuat keputusan kontroversial dengan menerima pinangan Chelsea yang notabene adalah rival sekota Arsenal.

Cesc Fabregas akan kembali ke Stadion Emirates dalam laga Arsenal kontra Chelsea, Minggu (24/1/2016) malam WIB.

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues
    Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005

    Chelsea

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Cesc Fabregas adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Chelsea
    Cesc Fabregas adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Chelsea
    Cesc Fabregas adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Chelsea

    Cesc Fabregas

Video Populer

Foto Populer