Sukses


Ini Ambisi Roger Federer Tahun 2016

Bola.com, London - Petenis asal Swiss, Roger Federer baru saja dikalahkan Novak Djokovic 3-6, 4-6 pada partai final turnamen ATP World Tour Finals di O2 Arena, London, Minggu (22/11/2015) waktu setempat.

Kendati menelan kekalahan, petenis berusia 34 tahun itu mengaku sudah berusaha keras mempertahankan kondisi fisik dan mental di usia yang tidak muda lagi.

Peraih 17 gelar grand slam itu sudah lama berada di jajaran kelas papan atas dunia tenis dan di usia sekarang ini, ia masih mampu bermain baik ketika menghadapi petenis-petenis muda berbakat.

Federer pun belum berniat untuk menggantungkan raketnya. Malah, ia berambisi tampil lalu memenangkan Wimbledon dan Olimpiade Rio de Janeiro 2016.

"Wimbledon salah satu turnamen besar. Begitu juga Olimpiade, tapi itu bukan prioritas saya. Tahun depan akan dibuka dengan Australia Terbuka," kata Federer seperti dikutip IBTimes, Selasa (24/11/2015).

Kini, suami dari Mirka Federer itu tengah mempersiapkan diri bergabung dengan Djokovic dan Rafael Nadal untuk turut serta di kompetisi International Premier League yang akan dihelat di Jepang, Manila, Dubai, New Delhi, dan Singapura pada Desember 2015.

Roger Federer  juga memastikan akan bertarung lagi, setidaknya untuk dua tahun ke depan. Ia sudah terdaftar sebagai salah satu peserta di ATP Stuttgart Open yang akan berlangsung dua tahun ke depan.

Video Populer

Foto Populer