Sukses


Presiden FIFA Sebut Bakal Ada Format Baru Piala Dunia Antarklub di Tahun 2025, 32 Tim Bakal Ikut Serta

Bola.com, Jakarta - Presiden FIFA, Gianni Infantino terlibat pada sesi konferensi pers di sela-sela gelaran Piala Dunia 2022 hari Jumat (16/12/2022).

Salah satu pembicaraan adalah membahas hasil dari Rapat Dewa FIFA, Jumat pagi waktu Qatar.Gianni Infantino pun membeberkan informasi menarik.

Di antaranya soal perbedaan format Piala Dunia Antarklub mulai tahun 2025. Dia menyebut jumlah tim yang akan ikut serta di Piala Dunia Antarklub nantinya bakal diperbanyak.

"Kami membahas beberapa prinsip strategis. Untuk sepak bola pria, kami sepakat untuk mengadakan Piala Dunia Antarklub dengan format baru," kata Infantino.

"Ini akan terjadi pada tahun 2025 dan akan diikuti 32 tim. Nanti Piala Dunia Antarklub bakal sama seperti Piala Dunia," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Hanya 7 Negara

Jika melihat edisi Piala Dunia Antarklub 2021, jumlah peserta cuma tujuh tim saja. Mereka yang diundang merupakan juara Liga Champions di setiap zona. 

Sebelumnya ajang ini kerap dipandang sebelah mata. Apalagi juara selalu datang dari juara Liga Champions Eropa atau Piala Libertadores. 

Pada sesi konferensi pers ini, Gianni Infantino turut mengumumkan Maroko akan menjadi tuan rumah Piala Dunia Antarklub pada Februari 2023. 

3 dari 3 halaman

Kemungkinan Revisi Format Piala Dunia 2026

Gianni Infaninto turut memastikan bahwa FIFA akan meninjau kembali, atau setidaknya membahas format Piala Dunia 2026 di AS, Kanada, dan Meksiko.

Format turnamen tersebut menganut tiga tim dalam satu grup yang terdiri dari total 16 grup. Kemudian dua tim teratas lolos ke fase knockout. 

 

"Saya harus mengatakan setelah Piala Dunia ini, dan keberhasilan satu grup empat tim, kami harus meninjau kembali atau mendiskusikan soal format. Apakah kami memilih 16 grup tiga atau 12 grup empat," kata Infantino.

Video Populer

Foto Populer