Sukses


Cara Menjadikan Olahraga sebagai Aktivitas Harian Anda

Bola.com, Jakarta - Olahraga merupakan aktivitas fisik yang mengandung banyak manfaat. Namun, menjadikan olahraga sebagai aktivitas harian sering terasa sulit.

Padahal, dengan olahraga rutin, Anda akan memiliki tulang dan otot yang lebih kuat, menjaga berat badan tetap ideal, meningkatkan energi, daya tahan tubuh lebih prima, serta membuat tekanan darah dan kolesterol tetap stabil.

Tidak hanya itu, olahraga memberikan manfaat untuk kulit. Bahkan, menurut penelitian, olahraga bisa membuat kulit menjadi lebih sehat yang bisa bikin awet muda.

Untuk bisa mendapatkan manfaat olahraga tersebut memang tak mudah. Diperlukan konsistensi untuk bisa olahraga setiap hari hingga menjadikannya gaya hidup.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjadikan olahraga sebagai aktivitas harian meskipun memiliki banyak kegiatan.

Berikut ini beberapa cara menjadikan olahraga sebagai aktivitas harian, disadur dari Klikdokter, Rabu (28/9/2022).

2 dari 3 halaman

Cara Jadikan Olahraga sebagai Aktivitas Harian Anda

Tetapkan Tujuan yang Realistis

Jika ini kali pertama Anda berkomitmen untuk berolahraga secara teratur, mulailah dengan santai dan mudah. Ketimbang berkomitmen untuk lima hari dalam satu minggu, mulailah dengan dua kali seminggu.

Jika Anda mencoba berkomitmen langsung lima hari dalam seminggu dan menemukan bahwa Anda tidak dapat melakukannya, kepercayaan diri dan tekad Anda akan mulai berkurang. Pada akhirnya, Anda akan menyerah pada rutinitas.

Sebaliknya, mulailah dengan sesuatu yang secara realistis dapat Anda capai. Prinsip yang sama berlaku untuk tujuan kebugaran dan penurunan berat badan Anda.

Tetapkan tujuan kecil dan secara bertahap lanjutkan ke tujuan yang lebih besar begitu Anda merasa siap untuk melangkah.

Pilih Olahraga yang Anda Sukai

Melakukan sesuatu yang Anda sukai penting untuk tetap termotivasi. Mereka yang tidak menyukai olahraga atau merasa bahwa tidak akan mendapatkan hasil yang diinginkan lebih mungkin untuk menyerah lebih awal.

3 dari 3 halaman

Cara Jadikan Olahraga sebagai Aktivitas Harian Anda

Pilih Waktu Olahraga yang Cocok untuk Anda

Setiap orang berbeda dalam hal kemampuan olahraga dan tingkat energi. Jika Anda bukan tipe "orang pagi", atau jika Anda menemukan energi Anda tidak tinggi saat pagi hari, olahraga pagi hari tidak ideal.

Sebaliknya, pergi ke gym saat istirahat makan siang atau di malam hari adalah hal yang masuk akal. Jadi, pastikan Anda sendiri yang menentukan waktu olahraga Anda dan buatlah nyaman dengan jadwal itu.

Pastikan Persiapan Olahraga Anda Sudah Siap

Banyak orang suka beralasan bahwa tidak jadi berolahraga hari itu karena tidak membawa sepatu atau baju ganti. Jika Anda memang niat, pastikan Anda menyiapkan peralatan Anda untuk berolahraga malam sebelum melakukan olahraga keesokan harinya.

Dengan begitu, Anda menjadi lebih merasa termotivasi dan tidak punya alasan untuk tidak pergi olahraga.

 

Disadur dari: Klikdokter.com (Published: 20/4/2019).

Baca artikel seputar olahraga lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer