Sukses


Jika Tampil di El Clasico, Messi Berpeluang Ukir Rekor Baru

Bola.com, Barcelona - Penyerang Barcelona, Lionel Messi, terancam absen dalam laga kontra Real Madrid, Minggu (22/11/2015) dini hari WIB, akibat cedera. Namun, jika tampil pada duel tersebut dan sukses mencetak gol, Messi berpeluang mengukir rekor baru. 

Kapten timnas Argentina itu kini dikabarkan sedang dalam pemulihan cedera lutut. Messi dihantam cedera tersebut ketika Los Cules menang 2-1 atas Las Palmas di Camp Nou dalam jornada keenam La Liga Spanyol, 26 September 2015.

Namun, kini kondisi La Pulga diberitakan mulai membaik. Bahkan, peraih empat penghargaan FIFA Ballon d'Or itu sudah menjalani sesi latihan bersama Barcelona B sejak 15 November 2015.

Sayangnya, sampai saat ini masih belum diketahui secara pasti apakah Lionel Messi dapat tampil saat Barcelona bersua Madrid. Seperti dilansir AS, pelatih El Barca, Luis Enrique, baru akan mengambil keputusan tampil atau tidaknya Messi, Jumat (20/11/2015) pagi waktu setempat.

Jika akhirnya tampil dalam duel El Clasico edisi ke-263, kehadiran Messi bakal kian mendongkrak kepercayaan diri pemain Blaugrana. Sebab, Messi adalah pencetak gol terbanyak di El Clasico dengan 21 gol.

Bukan hanya itu, pemain bernomor punggung 10 ini berpeluang kembali mengukir rekor. Saat ini, Messi telah 14 kali membobol gawang Real Madrid dalam ajang La Liga Spanyol.

Catatan tersebut membuatnya menyamai pencapaian gol milik legenda Real Madrid, Alfredo Di Stefano. Andai berhasil mencetak gol, Messi bakal menjadi topscorer sepanjang masa El Clasico di La Liga.

Kans Messi mencetak gol dalam pertandingan ini terbilang besar. Pasalnya, La Pulga selalu terlibat dalam delapan dari sembilan gol terakhir Barcelona ke gawang Real Madrid yang berlangsung di Santiago Bernabeu, dengan rincian lima gol plus tiga assist.

Lalu, akankah Lionel Messi tampil dan mencetak gol dalam duel El Clasico kali ini? Pantas untuk dinantikan.

Sumber: Four Four Two, AS

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer