Sukses


Ini Komentar Messi Saat Jalani Persidangan Kasus Pajak

Bola.com, Barcelona - Bintang Barcelona, Lionel Messi, bersama sang ayah, Jorge Messi, menghadiri persidangan kasus penggelapan pajak, di Kejaksaan Spanyol, Kamis (2/6/2016). Pemain berusia 27 tahun tersebut pun mengaku tidak tahu apa-apa perihal masalah pajak yang dituduhkan.

Messi, bersama Jorge, diduga melakukan tindakan penggelapan pajak senilai 4 juta pounds atau sekitar Rp 80 miliar pada periode 2007 hingga 2008. Jika terbukti bersalah, peraih penghargaan FIFA Ballon d'Or 2015 tersebut bakal menerima hukuman penjara maksimal 22 bulan. 

Dalam persidangan, Messi, dikabarkan media-media Spanyol, terlihat cukup tenang saat menjawab beberapa pertanyaan dari para jaksa. "Saya tidak tahu apa-apa, yang saya tahu hanyalah bermain sepak bola dan menang. Saya menyerahkan itu semua kepada ayah saya," ungkap Messi. 

"Saya hanya tahu, sponsor-sponsor itu akan membayar sejumlah uang, dan saya harus melakukan pemotretan untuk iklan, dan beberapa hal seperti itu. Saya tidak pernah membaca apa-apa. Saya menandatangani kontrak (dengan Adidas) ketika masih berusia 18 tahun," ia menjelaskan. 

Kasus penggelapan pajak ini awalnya hanya melibatkan Jorge. Pihak Kejaksaan Spanyol menduga, Jorge yang bertindak sebagai agen La Pulga melakukan penggelapan pajak saat Messi meneken kontrak dengan Danone, Adidas, Pepsi-Cola, Procter and Gamble, serta Kuwait Food Company.

Setelah kasus ini terungkap, Messi juga sempat terlibat dalam skandal "The Panama Papers". Tidak hanya Messi, dalam dokumen tersebut juga terdapat nama-nama petinggi FIFA, UEFA, dan bintang-bintang sepak bola lainnya yang diduga terlibat dalam skandal keuangan. 

Sumber: AFP

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer