Sukses


    Argentina, Negara Tersukses di Piala Dunia U-20 yang Ingin Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Edisi 2023

    Bola.com, Buenos Aires - Nasib Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia di ujung tanduk. Argentina siap menyalip. Timnas Argentina U-20 berpeluang mengukuhkan status sebagai raja turnamen dunia di bawah usia 20 tahun.

    Argentina U-20 adalah tim tersukses di Piala Dunia U-20. Kesebelasan dengan sebutan lain Albicelestes itu sudah enam kali keluar sebagai kampiun, termasuk back-to-back pada 2005 dan 2007.

    Ketika menjuarai Piala Dunia U-20 2005, Argentina U-20 diperkuat oleh Lionel Messi hingga Sergio Aguero. Messi terpilih sebagai pemain terbaik dan top scorer dengan enam gol.

    Saat kembali ke singgasana Piala Dunia U-20 pada dua tahun berselang, Argentina U-20 beramunisikan Sergio Aguero sampai Angel Di Maria. Mengikuti jejak Messi, Aguero menjadi pemain terbaik dan tersubur lewat enam gol.

    2 dari 5 halaman

    4 Trofi Lainnya

    Selain pada 2005 dan 2007, Argentina U-20 juga berhasil menggondol gelar Piala Dunia U-20 pada 1979, 1995, 1997, dan 2001.

    Namun, untuk edisi 2023, Argentina U-20 harus menerima kenyataan pahit. Dipimpin Javier Mascherano dari kursi pelatih, Albicelestes terleminasi dari babak penyisihan Copa America U-20 2023 yang menjadi jalur kualifikasi ke Piala Dunia U-20 tahun ini.

    Akan tetapi, secercah harapan buat Argentina U-20 muncul. Negeri Tango dikabarkan sangat tertarik untuk menggeser posisi Indonesia sebagai penyelenggara Piala Dunia U-20 2023. Mengapa bisa demikian?

    3 dari 5 halaman

    Dipanaskan Media Argentina

    Status Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 terancam dicabut FIFA menyusul pembatalan drawing putaran final yang seharusnya digelar di Bali pada 31 Maret 2023.

    PSSI mengklaim bahwa FIFA mengambil keputusan seperti itu akibat penolakan Gubernur Bali, I Wayan Koster terhadap kemungkinan Timnas Israel U-20 bermain di Pulau Dewata selama Piala Dunia U-20 2023.

    Media Argentina, Doble Amarilla melaporkan bahwa Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) segera mengajukan diri sebagai tuan rumah pengganti jika Piala Dunia U-20 2023 tidak jadi berputar di Indonesia.

    4 dari 5 halaman

    Jam-Jam Genting

    Argentina dirumorkan akan bergontokan dengan sejumlah negara seperti Qatar dan Peru untuk menggeser posisi Indonesia sebagai host turnamen dua tahunan itu.

    Andai Argentina terpilih sebagai tuan rumah pengganti Indonesia, maka Argentina U-20 akan lolos otomatis ke Piala Dunia U-20 2023 untuk mengisi slot Timnas Indonesia U-20 yang digugurkan buntut batal menjadi penyelenggara.

    "Semuanya sedang dievaluasi dan akan menjadi waktu yang krusial. Namun, sulit untuk melakukan pergantian tempat," ujar sumber FIFA dalam narasi pemberitaan Doble Amarilla.

    5 dari 5 halaman

    Piala Dunia U-20 2023 di Emtek Group

    <p>Piala Dunia U-20 - Emtek Official Broadcaster Piala Dunia U-20 (Bola.com/Erisa Febri/Adreanus Titus)</p>

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-20 2023 menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati berita-berita eksklusif Piala Dunia U-20 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

    Video Populer

    Foto Populer