Sukses


Manchester City Cetak Rekor jika Kalahkan Swansea

Bola.com, Cardiff - Manchester City berpeluang mematahkan rekor Tottenham Hotspur jika mampu mengalahkan Swansea City pada pertandingan pekan ke-17 Premier League, di Cardiff City, Kamis (14/12/2017) dini hari WIB.

Tottenham memiliki rekor ketika memulai musim 1960-1961. Kala itu, Tottenham mampu meraih 15 kali kemenangan dan hanya satu kali imbang dalam 16 pertandingan awal di Liga Inggris.

Rinciannya adalah Spurs mampu menang 11 kali beruntun sebelum bermain 1-1 melawan Manchester City, di White Hart Lane. Setelah itu, Tottenham kembali menang empat kali beruntun, sebelum akhirnya menelan kekalahan 1-2 dari Sheffield Wednesday, November 1960.

Kala itu, Tottenham mengakhiri musim sebagai juara, meski menelan empat kekalahan dari delapan laga yang berlangsung pada Januari hingga Maret 1961. Tottenham juga mampu meraih Piala FA, pada tahun yang sama.

Kini, Manchester City berpeluang memecahkan rekor tersebut. Hingga pekan ke-16, Manchester City mampu mencatatkan 15 kemenangan dan satu kali imbang.

Jika mampu mengalahkan Swansea City, Manchester City akan menciptakan rekor yang bertahan selama 57 tahun tersebut . Selain itu, skuat asuhan Pep Guardiola juga akan menyamai rekor selisih poin terbesar dari peringkat pertama dan kedua klasemen.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer