Sukses


Menderitanya Sepak Bola Indonesia Gara-gara Pandemi Corona COVID-19: Kompetisi Disetop, Program Pelatnas Timnas Indonesia Berantakan!

Bola.com, Jakarta - Sepak bola Indonesia benar-benar dibuat menderita oleh pandemi virus corona COVID-19. Bukan hanya kompetisi Shopee Liga 1 2020 dan turunannya yang disetop sementara, rencana pemusatan latihan Timnas Indonesia buyar.

Jadwal pemusatan latihan juga ditunda tanpa batasan waktu yang pasti. Nova Arianto, asisten pelatih Timnas Indonesia menyebut dirinya belum mendapat instruksi apa-apa dari pelatih kepala, Shin Tae-yong.

"Virtual meeting belum ada. Komunikasi hanya sebatas menanyakan kabar keluarga di Korea Selatan bagaimana sambil menunggu situasi. Sampai saat ini saya belum ada update karena semua masih menunggu situasi ke depan. Sebab mau melangkah kita juga belum tahu sampai kapan ini selesai," ujarnya.

Nova mengungkapkan, kalau Shin Tae-yong dan para asistennya asal Negeri Gingseng pilih bertahan di Indonesia, sekalipun penyebaran virus corona pemicu COVID-19 makin parah di negara ini.

"Coach Shin tidak pulang ke Korea. Dia tetap tinggal di Jakarta," kata Nova Arianto

Sejauh ini tim pelatih juga belum menggelar pembahasan revisi program pemusatan latihan. Saat ini, semua pihak masih menunggu situasi membaik terlebih dahulu.

Nova mengaku sempat menanyakan rencana pelatnas Timnas Indonesia kepada Shin Tae Yong. Namun, belum ada langkah yang bisa diambil sampai saat ini untuk ke depan.

Awalnya Timnas Indonesia level U-19 dijadwalkan menjalani pemusatan latihan pada 17-27 Maret 2020. Namun hal itu dibatalkan demi keselamatan para pesepak bola belia.

Sebelumnya, TC Timnas Indonesia senior yang dijadwalkan pada 16 Maret lalu juga dibatalkan. Hal ini seiring keputusan FIFA juga menunda laga Kualifikasi Piala Dunia 2022, termasuk saat Indonesia melawan Thailand (26 Maret) dan Uni Emirates Arab (30 Maret). 

 

Video

2 dari 3 halaman

Bergeser ke Oktober-November

Pandemi virus corona yang melanda dunia membuat FIFA mengubah jadwal semua pertandingan internasional. Akibatmya, pertandingan Timnas Indonesia bergeser dari periode Maret ke Oktober dan November mendatang.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pun memilih untuk menghormati keputusan FIFA. Menurutnya, ada hal yang lebih penting dari sepak bola.

"Timnas Indonesia kita telah melakukan persiapan pada bulan lalu. Rencananya pertengahan Maret ini pun akan berkumpul kembali. Namun akhirnya program itu dibatalkan juga demi keselamatan seluruh elemen timnas," tuturnya.

"Namun, kita sama-sama memaklumi perkembangan terakhir di dunia, yang secara langsung maupun tidak langsung berpengaruh pada aktivitas persepakbolaan. Bagaimanapun, kemanusiaan ada di atas segalanya," timpal Iwan Bule lagi.

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia:

8 Oktober 2020

  • Thailand Vs Timnas Indonesia

13 Oktober 2020

  • Timnas Indonesia vs Uni Emirat Arab

12 November 2020

  • Vietnam vs Timnas Indonesia
3 dari 3 halaman

Timnas Indonesia U-16 Rubah Strategi Latihan

Sebelumnya, pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, mengatur ulang jadwal pemusatan latihan untuk anak-asuhnya seriring penundaan jadwal turnamen Piala AFF U-16 di Indonesia pada tahun ini.

"Setelah mengetahui adanya keputusan dari AFF, serta saat membaca beritanya, saya pastinya langsung melakukan langkah strategi  mengubah program latihan ke depannya. Terutama untuk timeline atau lini masanya, tentunya disesuaikan dengan jadwal turnamen nantinya," kata Bima Sakti pelatih Timnas Indonesia U-16.

Para pemain Tim Garuda Muda sudah menjalani tiga kali pemusatan latihan untuk tahun ini. Latihan pertama digelar di Sidoarjo pada Januari. Berikutnya di Yogyakarta pada Februari. Dan, paling akhir, latihan berlangsung di Bekasi pada Maret.

"Seperti yang sudah saya katakan kepada para pemain, usai menuntaskan pemusatan latihan di Bekasi, saat ini, saya memberikan pekerjaan rumah kepada mereka. Saya berharap walau tak tatap muka, mereka tetap intens latihan di rumah masing-masing," ujar Bima.

 

Video Populer

Foto Populer