Ole Gunnar Solskjaer Yakin Paul Pogba Berkomitmen di Manchecter United

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 22 Sep 2019, 09:45 WIB
Paul Pogba dan Ole Gunna Solksjaer. (AFP/Paul Ellis)

Bola.com, Jakarta - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memastikan kalau Paul Pogba tak akan meninggalkan klub tersebut. Solskjaer melihat Pobga berkomitmen untuk bertahan di Manchester United.

Paul Pogba mengungkapkan keinginannya untuk meninggalkan Manchester United pada bursa transfer musim panas 2019. Juventus, Real Madrid dan PSG menjadi destinasi Pogba.

Advertisement

Real Madrid menjadi tujuan utama karena kehadiran Zinedine Zidane. Namun, hingga bursa transfer berakhir, Pobga tetap menjadi pemain Manchester United.

Solskjaer mengungkapkan kalau Pogba tak lagi memikirkan Real Madrid.

"Saya tak mau mendengar perkataan presiden Real Madrid," ujar Solskjaer.

"Paul Pogba berjuang sangat keras. Saya melihat komitmennya untuk bertahan di Manchester United."

"Ia sedang cedera, namun Paul berusaha untuk cepat kembali ke skuat. Ia ingin bermain untuk Manchester United."

"Saya tidak khawatir dengan masa depan Paul. Ia ingin bertahan di klub ini."

"Ia tak akan pergi ke mana pun. Paul Pogba dan Manchester United saling melengkapi," ungkap Solskjaer.

Kontrak Paul Pogba bersama Manchester United akan berakhir pada Juni 2021. Hingga saat ini, belum ada pembicaraan mengenai kontrak baru antara klub dan Paul Pogba.

2 dari 2 halaman

Masa Depan Paul Pobga Masih Gelap

Pemain Manchester United, Paul Pogba. (AFP/Paul Ellis)

Meskipun Ole Gunnar Solksjaer optimistis dengan masa depan Paul Pogba di Manchester United, namun fakta berkata lain.

Orang-orang terdekat Pogba, yaitu kakaknya tetap mengatakan kalau pemain tersebut ingin mencari tantangan baru. Florentin Pogba mengatakan kalau Real Madrid akan menjadi destinasi utama adiknya.

Kontrak yang segara habis tanpa adanya diskusi kontrak baru membuat peluang Pogba untuk meninggalkan Manchester United masih besar. Gelandang asal Prancis itu berpeluang membulatkan tekad untuk meninggalkan Manchester United pada akhir musim 2019-20.

Sumber: Metro

Berita Terkait