Penundaan Kompetisi Kemungkinan Diperpanjang, Ini Kata Komisaris Persib

oleh Erwin Snaz diperbarui 30 Apr 2020, 18:45 WIB
Ilustrasi Liga 1 Indonesia (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Bandung - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar tidak mempermasalahkan jika penundaan kompetisi Shopee Liga 1 2020 diperpanjang akibat pandemi COVID-19.

Menurut Umuh, segala anjuran pemerintah harus ditaati bersama demi kebaikan masyarakat agar penularan virus corona terputus.

Advertisement

"Apapun yang dianjurkan pemerintah dan apa yang sudah diminta pemerintah kami ikuti saja. Kalau sekarang ternyata diperpanjang (penundaan Liga 1 2020) tidak masalah, kami ikutin saja," jelas Umuh saat dihubungi Kamis (30/4/2020).

Kalau pun liga digelar tanpa penonton, lanjut Umuh, kemungkinan berisiko karena tim pun butuh pemasukan dan banyak biaya yang harus keluar.

"Memang klub-klub juga membutuhkan pemasukan seperti dari tiket penonton. Sekarang kalau ada pertandingan tanpa penonton berat juga karena kami ada biaya-biaya lain," ungkap Umuh.

"Jadi kalau ada keputusan penundaan Liga diperpanjang apa boleh buat. Saya pribadi tidak masalah kalau dipaksakan tanpa penonton walaupun mungkin berisiko juga," lanjut Umuh.

Mantan manajer Persib Bandung ini juga khawatir jika jika kompetisi digelar di tengah pandemi COVID-19, ada pemain atau staf klub terpapar virus corona. Jika satu saja terpapar, akan menjadi masalah.

"Jadi menurut saya, apa yang pemerintah anjurkan kami ikuti saja, kami pasrah saja. Memang ribet kalau dipaksakan tanpa penonton. Lebih baik kami tunggu sampai selesai wabah virus corona," ucap pendiri PT PBB ini.

2 dari 2 halaman

Lebih Baik Bersabar

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar). (Bola.com/Erwin Snaz)

Umuh menegaskan, pihaknya dan klub lain pun pasti berpikir apabila kompetisi digelar tanpa penonton. Itu juga berisiko tetap mengundang banyak orang karena setiap pertandingan melibatkan panitia pelaksana, pengamanan, dan lain-lainnya.

"Setiap tim juga tentunya harus berkumpul untuk diberi arahan dari pelatih walaupun memakai masker tapi kalau main di lapangan maskernya pasti dilepas. Jadi berisiko juga. Lebih baik ikuti anjuran pemerintah saja," ungkap Umuh lagi.

Seperti diketahui, PSSI telah memutuskan menunda Shopee Liga 1 2020 hingga akhir Mei 2020. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan penundaan kompetisi musim ini akan mengalami perpanjangan mengingat wabah virus corona yang belum mereda.

Mau ikuti challenge 5 tahun Bola.com dengan hadiah menarik? Klik Tautan ini.

 

Berita Terkait