Liga Inggris: Bersua Chelsea, Liverpool di Atas Angin... Rekor Pertemuan Berkubu dengan The Reds

oleh Rizki Hidayat diperbarui 28 Agu 2021, 05:15 WIB
Gelandang Liverpool, Naby Keita, berebut bola dengan gelandang Chelsea, Jorginho, pada laga lanjutan Premier League pekan ke-37 di Stadion Anfield, Kamis (23/7/2020) dini hari WIB. Liverpool menang 5-3 atas Chelsea. (AFP/Phil Noble/pool)

Bola.com, Liverpool - Liverpool akan meladeni Chelsea di Stadion Anfield pada laga pekan ketiga Premier League, Sabtu (28/8/2021) malam WIB. Melakoni duel ini, The Reds berada di atas angin.

Liverpool memiliki catatan oke ketika berhadapan dengan Chelsea. Dari 13 pertemuan terakhir kontra The Blues di Premier League, The Reds berhasil meraih enam kemenangan, lima hasil imbang, dan hanya menelan dua kekalahan.

Advertisement

Selain itu, Liverpool juga sukses merengkuh 23 kemenangan, 14 hasil imbang, dan menelan 21 kekalahan dari 58 pertemuan terakhir kontra Chelsea di Premier League.

Mereka juga menorehkan 73 gol dan 15 clean sheet. Di sisi lain, The Blues mendulang 70 gol dan mencatatkan 17 clean sheet.

Andai berhasil memetik tiga poin, Liverpool akan melanjutkan tren positif pada musim ini. Skuad Si Merah belum menelan kekalahan dalam dua pertandingan yang dijalani di Premier League 2021/2022.

Hasil bagus tersebut membuat Liverpool kini berada di urutan ketiga klasemen sementara Premier League dengan nilai enam. Mereka hanya kalah produktivitas gol dari West Ham United yang menghuni posisi teratas.

 

2 dari 4 halaman

Pantang Anggap Remeh

Pemain Liverpool Alex Oxlade-Chamberlain (kiri) mencetak gol ke gawang Chelsea pada pertandingan Liga Inggris di Anfield Stadium, Liverpool, Inggris, Rabu (22/7/2020). Liverpool mengalahkan Chelsea dengan skor 5-3. (Laurence Griffiths, Pool via AP)

Namun begitu, Liverpool pantang memandang remeh Chelsea. Pasalnya, sang lawan juga sedang dalam kondisi onfire.

The Blues berhasil menyapu bersih kemenangan dalam dua laga pembuka Premier League. Hasil tersebut membuat Chelsea berada di peringkat kedua klasemen sementara liga dengan koleksi enam poin.

 

3 dari 4 halaman

10 Duel Terakhir Kedua Tim:

Premier League - Liverpool Vs Chelsea - Duel Pelatih dan Pemain (Bola.com/Adreanus Titus)
  • 05/03/21 Liverpool 0 - 1 Chelsea (Premier League)
  • 20/09/20 Chelsea 0 - 2 Liverpool (Premier League)
  • 23/07/20 Liverpool 5 - 3 Chelsea (Premier League)
  • 04/03/20 Chelsea 2 - 0 Liverpool (Piala FA)
  • 22/09/19 Chelsea 1 - 2 Liverpool (Premier League)
  • 15/08/19 Liverpool 2 - 2 Chelsea (Piala Super Eropa)
  • 14/04/19 Liverpool 2 - 0 Chelsea (Premier League)
  • 29/09/18 Chelsea 1 - 1 Liverpool (Premier League)
  • 27/09/18 Liverpool 1 - 2 Chelsea (Piala Liga Inggris)
  • 06/05/18 Chelsea 1 - 0 Liverpool (Premier League)

Sumber: BBC Sport, Soccerway

4 dari 4 halaman

Yuk Simak Posisi Chelsea dan Liverpool saat Ini:

Berita Terkait