Liga Inggris: Cukup Mendesak, Liverpool Ngebet Datangkan Gelandang Porto

oleh Aryo Atmaja diperbarui 29 Nov 2021, 21:30 WIB
Penyerang FC Porto, Luis Diaz mengontrol bola melewati bek AC Milan Fikayo Tomori pada matchday kelima Grup B Liga Champions di San Siro, Kamis (4/11/2021) dini hari WIB. AC Milan makin terpuruk setelah hanya mampu bermain imbang dengan Porto 1-1. (AP Photo/Luca Bruno)

Bola.com, Jakarta - Liverpool tampaknya bakal aktif di jendela transfer pemain musim dingin Januari 2022 nanti. The Reds sudah ancang-ancang untuk mendatangkan pemain baru untuk menambah kekuatannya.

Terbaru adalah rumor ketertarikan Liverpool terhadap Luis Diaz, gelandang serang Porto yang sedang naik daun. Kabar itu bukan sekedar rumor belaka, karena Liverpool cukup serius mendekatinya.

Advertisement

Luis Diaz merupakan satu di antara pemain kunci Porto, terutama di sektor penyerang sayap. Ia menjadi mesin gol andalan raksasa Portugal itu dalam dua tahun terakhir.

Ketajaman pemain Timnas Kolombia itu menarik minat sejumlah tim papan atas Eropa. Termasuk Liverpool untuk menjadikan Diaz sebagai serep untuk sejumlah pemain sayap.

Dilansir Record, Liverpool tidak main-main untuk mendatangkan Diaz. Mereka berencana untuk menawarnya secara resmi di awal tahun 2022 nanti.

 

2 dari 4 halaman

Darurat

FC Porto mengawali pertandingan dengan sangat apik. Pada menit keenam, klub besutan Sergio Conceicao tersebut mampu unggul lebih dulu lewat Luis Diaz. Sang winger memanfaatkan asis dari Marko Grujic untuk mengubah skor jadi 1-0. (AP/Luca Bruno)

Menurut laporan tersebut, Jurgen Klopp sangat membutuhkan jasa Luis Diaz. Karena lini serang Liverpool bakal pincang di awal tahun nanti.

Diketahui, Liverpool akan kehilangan tiga pemain mereka yang bermain di Piala Afrika 2022. Di antaranya adalah Mohamed Salah dan Sadio Mane, keduanya merupakan duet maut Liverpool saat ini.

Kepergian dua pemain ini dinilai akan mengganggu produktivitas gol Liverpool. Sehingga Klopp ingin Diaz masuk menjadi solusi kepergian Mane dan Salah.

3 dari 4 halaman

Investasi Jangka Panjang

Porto hampir menyamakan kedudukan pada menit ke-38. Tembakan yang dilepaskan Luis Diaz ke arah pojok kanan bawah gawang Liverpool masih terlalu lemah dan dengan mudah diantisipasi Alisson Becker. (AFP/Miguel Riopa)

Lebih lanjut, laporan itu mengklaim bahwa Liverpool tidak mendatangkan Diaz sebagai solusi jangka panjang.

Liverpool memang punya masalah mengenai ujung tombak mereka. Divock Origi dan Roberto Firmino performanya mulai menurun.

Praktis, Diaz akan diproyeksikan jadi penyerang tengah Liverpool untuk jangka panjang. Namun Liverpool harus harus siap keluar uang cukup banyak untuk merekrut Diaz.

Karena FC Porto sebenarnya enggan menjualnya di tengah musim. Untuk mendapatkan striker asal Kolombia itu, Liverpool harus menyerahkan dana sekitar 40 juta Euro atau Rp 648 miliar pada Januari nanti.

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 29/11/2021)

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi Liverpool di Liga Inggris

Berita Terkait