Sukses


Raphael Maitimo Akui Persib Tak Bermain Cantik

Bola.com, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Raphael Maitimo, mengakui Persib tidak berhasil memperlihatkan permainan yang cantik ketika menjamu Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu (7/5/2017). Namun, Raphael menyebut kemenangan Persib tetap luar biasa.

Persib bermain dalam tekanan karena Persipura mampu mendominasi jalannya pertandingan. Namun, berawal dari jatuhnya Shohei Matsunaga di kotak penalti Persipura, Michael Essien berhasil membawa Persib menang dengan gol tunggal yang diciptakan dari titik putih.

Raphael Maitimo berani mengakui bila Persib tidak berhasil memperlihatkan permainan yang cantik di hadapan bobotoh saat menghadapi Persipura. Namun, pemain naturalisasi Indonesia itu justru merasa kemenangan Persib itu menjadi hal luar biasa.

"Kami tidak bermain terlalu cantik, tapi yang penting kami bisa menang, itu luar biasa. Tiga pertandingan kami jalani dalam kurun waktu delapan hari, dan itu tidak mudah. Namun, kami berhasil menang dan semoga kami bisa bermain bagus di pertandingan selanjutnya," ujar Raphael Maitimo kepada Bola.com.

Raphael Maitimo tidak mau kemenangan Persib atas Persipura dianggap hanya sebagai sebuah keberuntungan. Pemain yang pernah berseragam Mitra Kukar, Persija Jakarta, dan Arema FC itu menyebut Persib justru dalam situasi tidak beruntung karena gagal memperlihatkan permainan terbaiknya.

"Justru kami tidak beruntung dalam pertandingan ini karena kami tidak bermain terlalu cantik. Kami tetap kompak dan tetap berkonsentrasi. Kami bermain solid, tapi tidak cantik, jelas itu bukan sebuah keberuntungan bagi kami," ujarnya.

Persib saat ini berada di posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2017 dengan 11 poin dari lima pertandingan. Persib akan bertandang ke Stadion H. Agus Salim, Padang, dalam pertandingan selanjutnya. Persib akan dijamu Semen Padang pada pekan keenam Liga 1 2017 yang digelar pada Sabtu (13/5/2017).

 

Video Populer

Foto Populer