6 Lawan Tersulit Timnas Inggris Sepanjang Sejarah

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 15 Nov 2019, 10:30 WIB
Timnas Inggris saat selebrasi gol Ross Barkley ke gawang Bulgaria pada kualifikasi Piala Eropa 2020 di Vassil Levski Stadium, Sofia (14/10/2019). (AFP/Nikolay Diychinov)

Bola.com, Jakarta - Timnas Inggris merupakan salah satu tim sepak bola terkuat di dunia. Kendati demikian, ada sejumlah negara yang menjadi momok menakutkan buat armada The Three Lions.

Timnas Inggris akan menjalani laga internasional ke-1000 esok hari. Montenegro merupakan lawan ke-1000 tim Tiga Singa di laga Internasional.

Advertisement

Inggris melakoni laga internasional pertama pada tahun 1872. Skotlandia menjadi lawan pertama bagi The Three Lions. Pada pertandingan tersebut, pertandingan berakhir imbang 0-0.

Timnas Inggris butuh 147 tahun untuk mencapai laga internasional ke-1000. Dari 999 laga internasional pertama yang dilalui timnas Inggris, 568 berakhir dengan kemenangan.

Sudah ada 91 tim yang melawan timnas Inggris. Sebanyak 54 tim diantaranya tak mampu menaklukan tim Tiga Singa tersebut. Arab Saudi dan Aljazair menjadi salah dua tim yang belum pernah menaklukan timnas Inggris.

Namun, Inggris memiliki kesulitan ketika berhadapan dengan beberapa tim tertentu. Berikut kami rangkum enam lawan terberat timnas Inggris:

2 dari 7 halaman

Repubilk Irlandia

Gelandang Timnas Irlandia, Aiden McGeady (nomor 7) berjibaku dengan pemain Inggris, Jordan Henderson, pada laga persahabatan internasional, di Dublin (7/6/2015).

Republik Irlandia merupakan tim keenam yang sulit ditaklukan timnas Inggris. Rasio kemenangan timnas Inggris atas Irlandia sebesar 31 persen. Dari 16 laga yang dilakoni, Inggris hanya meraih lima kali kemenangan saat berhadapan dengan Irlandia. Terakhir kali Inggris meraih kemenangan atas Irlandia terjadi pada tahun 1985.

3 dari 7 halaman

Italia

Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini. (AFP/MARCO BERTORELLO)

Italia menjadi tim tersulit kelima yang dihadapi oleh timnas Inggris. Sebesar 30 persen rasio kemenangan The Three Lions atas juara dunia empat kali tersebut. Dari 37 pertandingan yang menghadapi kedua tim, Inggris hanya meraih delapan kali kemenangan. Terakhir kali Inggris menaklukan Italia terjadi pada tahun 2012.

4 dari 7 halaman

Belanda

Pemain Belanda, Memphis Depay, Kevin Strootman dan Denzel Dumfries mengikuti sesi latihan tim di Zeist (9/10/2019). Timnas Belanda akan bertanding melawan Irlandia Utara pada grup C kualifikasi Euro 2020 di Stadion Feijenoord. (Jerry Lampen/ANP/AFP)

Belanda menjadi tim keempat yang sulit ditaklukan timnas Inggris. The Three Lions menaklukan tim Orange sebanyak enam kali dari 22 pertandingan yang dilalui. Rasio kemenangan Inggris atas Belanda mencapai 27 persen. Terakhir kali Inggris menaklukan Belanda terjadi pada tahun 2018.

5 dari 7 halaman

Uruguay

Penyerang timnas Uruguay, Edinson Cavani berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Ekuador dalam laga pertama Grup C Copa America 2019 di Stadion Mineirao, Brasil, Minggu (16/6/2019). Uruguay berhasil memetik kemenangan besar 4-0 atas Ekuador. (AP/Eugenio Savio)

Uruguay menjadi tim ketiga yang sulit dihadapi oleh timnas Inggris. Juara Copa America 2011 tersebut terakhir kali takluk dari Inggris pada tahun 2006. Dari 11 laga yang dilakoni kedua tim, Inggris hanya meraih tiga kali kemenangan dengan rasio 27 persen.

6 dari 7 halaman

Rumania

Romania's players take part in a training session at the Stade de France in Saint-Denis, France on June 9, 2016 on the eve of the Euro 2016 football match b etween France and Romania. AFP PHOTO / KENZO TRIBOUILLARD KENZO TRIBOUILLARD / AFP

Rumania merupakan tim kedua yang sulit Inggris taklukan di laga Internasional. Hal tersebut cukup mengejutkan mengingat Rumania bukan negara yang cukup kuat di dunia sepak bola. Inggris hanya meraih dua kali kemenangan dari sebelas laga yang dilakoni ketika berhadapan dengan Rumania dengan rasio 18 persen. Tahun 1970 menjadi kali terakhir Inggris menaklukan Rumania di laga Internasional.

7 dari 7 halaman

Timnas Brasil

Neymar mencetak satu gol plus satu assist saat Timnas Brasil ditahan 2-2 Kolombia pada laga uji coba di Hard Rock Stadium, Miami, Florida, Sabtu (7/9/2019). (AFP/RHONA WISE)

Brasil menjadi tim yang sulit ditaklukan timnas Inggris. Tim Tiga Singa hanya empat kali mengalahkan tim Samba dari 26 laga yang dilakoni dengan rasio 15 persen. Kemenangan terakhir timnas Inggris atas Brasil terjadi pada tahun 2013.

Berita Terkait