PSSI Apresiasi Respons Klub Shopee Liga 1 2020 Mengantisipasi Penyebaran Corona

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 24 Mar 2020, 23:20 WIB
Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, bersama Direktur Program SCM, Harsiwi Achmad, dan perwakilan dari 18 klub tim saat launching Shopee Liga 1 di Hotel Fairmont, Jakarta, Senin (24/2). Sebanyak 18 klub pamerkan jersey untuk kompetisi Shopee Liga 1 2020. (Bola.com/Yoppy Renato)

Bola.com, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengapresiasi respons yang dilakukan sejumlah klub Shopee Liga 1 2020 untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona. Mochamad Iriawan berharap langkah-langkah tersebut bisa meminimalisasi penyebaran COVID-19 itu.

Indonesia saat ini sedang mengalami kondisi darurat virus Corona. Hal itu diukur dari jumlah penderita yang meningkat setiap harinya.

Advertisement

PT Liga Indonesia Baru (LIB) atas restu PSSI pun menghentikan sementara kompetisi 2020. Kompetisi baru akan dimulai kembali begitu situasi kesehatan di Indonesia membaik dari ancaman virus Corona.

Seluruh klub Shopee Liga 1 2020 juga sudah meliburkan para pemainnya. Klub juga berbagi info seputar langkah pencegahan penyebaran dari virus Corona dan ada juga yang sudah melakukan tes kesehatan mandiri.

"Dalam kondisi seperti ini harus tetap tenang, tidak panik, berpikir jernih, sembari terus menjaga kesehatan masing-masing. Langkah Barito Putera melalui CEO Hasnuryadi Sulaiman yang meyampaikan surat terbuka soal antisipasi Corona cukup baik," kata Mochamad Iriawan seperti dikutip situs resmi PSSI, Selasa (24/3/2020).

"Kami juga menghormati tim-tim Shopee Liga 1 2020 seperti PSIS Semarang, PSS Sleman, dan Persib Bandung yang telah melakukan tes kesehatan kepada semua pemain dan ofisial," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Jaga Kesehatan

Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, saat launching Kompetisi Shopee Liga 1 di Hotel Fairmont, Jakarta, Senin, (24/2/2020). Sebanyak 18 klub akan memeriahkan Liga 1 yang akan berlangsung pada 29 Februari hingga 1 November 2020. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Iwan Bule juga berharap agar seluruh pemain dan ofisial serta masyarakat Indonesia untuk menjaga hidup sehat. Caranya dengan menjaga kebersihan diri, menjaga jarak aman saat berinteraksi, dan mengurangi aktivitas luar ruang.

Cara-cara tersebut diharapkan bisa menekan jumlah penyebaran virus corona. Iwan bule berharap agar pandemi COVID-19 segera berakhir.

"Kita harus terus berdoa agar bisa segera mengakhiri ujian yang teramat berat ini," tegas Iwan Bule.

Berita Terkait