MU Jadi Klub Bernilai Terdahsyat di Liga Inggris, Arsenal Salip Chelsea

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 26 Jan 2023, 09:25 WIB
Manchester United - Marcus Rashford, Eric Ten Hag, Raphael Varane (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) sah menyandang status sebagai tim bernilai tertinggi di Liga Inggris 2022/2023. Nilai MU melejit, juga beberapa klub lainnya. 

Menurut penelitian oleh Sportico, seperti dinukil dari The Sun, Kamis (26/1/2023), nilai klub-klub Liga Inggris naik signifikan imbas melejitnya harga hak siar. Kekayaan klub juga terdorong kembalinya fans ke stadion setelah pencabutan larangan penonton karena pandemi Covid-19. 

Advertisement

Selama pandemi, laba klub-klub turun drastis karena pertandingan harus dimainkan tanpa penonton untuk mencegah penyebaran virus. 

Menurut penelitian terbaru, klub yang nilainya paling menggiurkan di Liga Inggris adalah MU. Klub berjulukan Setan Merah tersebut bernilai 4,8 miliar poundsterling (Rp89,1 triliun). 

MU mengalahkan Liverpool yang menempati posisi kedua. Liverpool bernilai 3,8 miliar pounds (Rp70,6 triliun).  

2 dari 5 halaman

MU dan Liverpool Punya Kesamaan

Profil Tim - Liverpool (Bola.com/Adreanus Titus)

MU dan Liverpool yang memuncaki daftar ini sedang punya kesamaan. Pemilik MU dan Liverpool sudah menyatakan akan menjual klub-klub tersebut. 

Pemilik MU, keluarga Glazer, ingin menjual sahamnya di klub pada Maret 2023. Mereka sudah mematok banderol MU, yaitu senilai 7 miliar pounds. 

Satu pembeli potensial sudah menyatakan tertarik mengambil alih MU. Dia adalah satu di antara orang terkaya di Inggris, Sir Jim Ratcliffe, yang juga seorang fan Setan Merah. 

Adapun pemilik Liverpool, FSG, baru-baru ini memutuskan hanya menjual sebagian kecil sahamnya. 

 

3 dari 5 halaman

Arsenal ke Posisi 4

Pemain Arsenal, Eddie Nketiah melakukan selebrasi bersama rekannya, Bukayo Saka setelah mencetak gol ketiga timnya ke gawang Manchester United pada laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023 yang berlangsung di Emirates Satdium, London, Minggu (23/01/2023). Arsenal berhasil menang dengan skor 3-2 atas Manchester United. (AFP/Glyn Kirk)

Sementara itu, posisi ketiga dalam daftar tersebut ditempati Manchester City. Klub yang berjulukan The Citizen tersebut bernilai 3,5 miliar pounds (Rp64,9 triliun). Adapun posisi keeempat ditempati Arsenal yang naik ke peringkat keempat. 

Arsenal menyalip Chelsea yang sebelumnya menempati posisi keempat. The Blues kini turun ke peringkat kelima, meskipun sudah punya pemilik baru, Todd Boehly. 

 

 

4 dari 5 halaman

Peringkat Klub Paling Bernilai di Liga Inggris

Liga Inggris - Ilustrasi Logo Premier League Musim 2022-23 (Bola.com/Adreanus Titus)
  • 1. Manchester United: 4,8 miliar pounds
  • 2. Liverpool: 3,8 miliar pounds
  • 3. Manchester City: 3,5 miliar pounds
  • 4. Arsenal: 2,9 miliar pounds
  • 5. Chelsea: 2,8 miliar pounds
  • 6. Tottenham Hotspur: 2,6 miliar pounds
  • 7. West Ham United: 539 juta pounds
  • 8. Everton: 486 juta pounds
  • 9. Leicester City: 442 juta pounds
  • 10. Newcastle United: 357 juta pounds
  • 11. Leeds United: 305 juta pounds
  • 12. Aston Villa: 295 juta pounds
  • 13. Crystal Palace: 270 juta pounds
  • 14. Wolverhampton Wanderers: 235 juta pounds
  • 15. Southampton: 220 juta pounds
  • 16. Fulham: 210 juta pounds
  • 17. Brighton: 190 juta pounds
  • 18. Brentford: 160 juta pounds
  • 19. Nottingham Forest: 130 juta pounds
  • 20. Bournemouth: 115 juta pounds

Sumber: The Sun 

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait