Sukses


Persebaya Boyong 20 Pemain untuk Piala Dirgantara 2017

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya mengumumkan para pemain yang akan tampil di Piala Dirgantara 2017, 27 Februari-8 Maret mendatang. Sebanyak 20 pemain rencananya akan diboyong ke Sleman, Sabtu (25/2/2017) sore.

Ada pun 20 pemain tersebut adalah Dimas Galih, Miswar Syahputra, Abdul Azis, M. Syaifuddin, Andri Muliadi, Rahmat Juliandri, Mat Halil, M. Irvan, Sidik Saimima, M. Solikhin, Abu Rizal Rodeg, Ridwan Awaludin, Siswanto, Taufan Hidayat, Rendi Irwan, Irfan Arfandi, Oktavianus Fernando, Rachmat Affandi, Irfan Jaya, dan Fani Aulia.

Namun dari seluruh pemain yang dibawa ke Sleman, baru 11 pemain yang sudah teken kontrak sedangkan sembilan pemain lainnya menyusul. Sebanyak sembilan pemain yang sudah membubuhkan tanda tangan adalah Dimas Galih, Mat Halil, Syaifuddin, Rachmat, Abu Rizal, Ridwan, Solikhin, Sidik , Oktavianus, Rendi, dan Rachmat Affandi.

Hanya saja, belum diketahui kapan sisa pemain yang akan menyusul 11 rekannya yang lain itu. “Iya menyusul, rencananya setelah dari Piala Dirgantara,” ujar Direktur tim Persebaya Chandra Wahyudi, Jumat (24/2/2017) di Gedung Graha Pena lantai 4, Surabaya.

Selain pemain, juga ada tim pelatih yang melakukan penandatanganan kontrak. Selain pelatih kepala Iwan Setiawan, juga ada Ahmad Rosyidin (asisten pelatih), Lulut Kistono (asisten pelatih), Miftahul Hadi (pelatih kiper), Noor Arief (staf pelatih statistik), Jefri Prasetyo (staf pelatih teknik), dan Dedi Sutanto (staf pelatih kiper).

Manajemen sengaja mengontrak pemain dan ofisial sehari sebelum keberangkatan ke Piala Dirgantara agar mereka tak lagi gelisah soal nasibnya bersama tim berjulukan Green Force tersebut. Sehingga mereka bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya selama membela Persebaya di turnamen itu.

“Kami ingin semua yang berada di Persebaya pikirannya tidak bercabang. Dengan begitu mereka bisa fokus dan konsentrasi di pertandingan selama turnamen,” ujar Chandra.

 

 

 

Video Populer

Foto Populer