Marquez Yakin Fit 100 Persen Sebelum MotoGP Argentina

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 11 Feb 2019, 19:30 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat beraksi pada tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Sepang, Kamis (7/2). Pada tes pramusim kali ini Maverick Vinales menduduki posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 58.897 detik. (AFP/Mohd Rasfan)

Bola.com, Jakarta - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yakin akan fit 100 persen sebelum MotoGP Argentina yang digelar pada 31 Maret. Setelah menjalani operasi bahu, Marquez memang belum sempurna.

Marquez sempat menjadi yang tercepat pada hari pertama tes MotoGP Sepang, Rabu (6/2/2019). Pada hari kedua, Marquez menempati posisi kedelapan.

Advertisement

“Saya tidak akan mendekati 100 persen, tetapi saya pikir Qatar tidak akan menjadi masalah besar. Masih ada satu bulan, jadi saya akan berusaha. Saya menjalani tes di Qatar, lalu tiga minggu lagi ke Argentina,” katanya.

Marquez rela bersabar menjalani proses penyembuhan dan tidak akan memaksakan diri untuk tampil maksimal, sebelum kondisinya benar-benar pulih.

“Saya harus menunggu. Sekarang jika saya mau, saya bisa tetap tampil maksimal dengan menahan rasa sakit," ucapnya.

"Tetapi, jika saya mengalami peradangan, itu menjadi lebih buruk dan saya kehilangan satu minggu pemulihan. Jadi, saya harus mengikuti tubuh saya. Ketika saya merasakan rasa sakit dari biasanya, saya berhenti," ia menambahkan.

Marc Marquez mengalami insiden saat berlatih dengan motor di rumah pada awal musim 2018. Akibatnya, dia mengalami dislokasi pada bahu kiri. The Baby Alien menjalani operasi pada 4 Desember 2018. 

 

Berita Terkait