Madura United Tanpa 7 Pemain Inti, Persib Merasa Tak Diuntungkan

oleh Aditya Wany diperbarui 04 Okt 2019, 22:40 WIB
Gelandang Madura United, Zulfiandi. (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Bangkalan - Persib Bandung bisa tampil dengan kekuatan penuh saat bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (5/10/2019). Tidak ada pemain Maung Bandung yang cedera atau terkena hukuman akumulasi kartu.

Ditambah lagi, Persib juga tidak mengirim pemain untuk bergabung ke Timnas Indonesia yang bermain di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Hal yang berbeda dialami oleh Madura United, yang harus kehilangan tujuh pemain dalam pertandingan ini.

Advertisement

Tiga di antaranya, yakni Andik Vermansah, Zulfiandi, dan Ridho Djazulie gabung Timnas Indonesia. Lalu, Satria Tama dan Syahrian Abimanyu membela Timnas Indonesia U-22. Dua pemain lagi, Ante Bakmaz dan Andik Rendika, terkena sanksi akumulasi kartu.

Namun, pelatih Persib, Robert Alberts, merasa tidak diuntungkan dengan situasi yang dihadapi tim lawan.

"Madura United memiliki kedalaman skuat dan kekuatan yang luar biasa musim ini. Mereka punya banyak pemain bagus. Meski ada pemain yang harus ke timnas, Madura United tetap tim yang kuat," kata Alberts, Jumat (4/10/2019).

"Madura United termasuk tim yang masih terlibat dalam persaingan juara musim ini. Saya pikir, mereka tetap membahayakan buat kami dan situasi mereka saat ini, tidak akan berdampak," imbuh pelatih asal Belanda itu.

2 dari 2 halaman

Tak Salah

Aksi Andik Vermansah dalam laga Persela Lamongan versus Madura United, Sabtu (17/5/2019) di Stadion Surajaya, Lamongan. (Bola.com/Aditya Wany)

Ucapan Robert Alberts itu sejauh ini terbukti. Madura United pernah kehilangan delapan pemain sekaligus saat bertandang ke markas Persebaya Surabaya (10/8/2019). Hasilnya, mereka mampu mencuri satu poin setelah pertandingan berakhir 1-1.

Ditambah lagi, dukungan penuh dari suporter tuan rumah juga akan membuat semangat pemain Madura United berlipat. Dengan mengandalkan pemain pelapis, Laskar Sape Kerrab berambisi meneruskan catatan tak terkalahkan kontra Persib yang sudah ditorehkan dalam tujuh laga sebelumnya.