Liga Spanyol: Liverpool Kurang Niat, Real Madrid Nego Kylian Mbappe Setelah Euro 2020

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 28 Jun 2021, 12:00 WIB
Kylian Mbappe. Partai melawan Swiss akan menjadi panggung pembuktian striker berusia 22 tahun ini. Belum mencetak satu gol pun di 3 laga fase grup menjadi tantangan untuk unjuk ketajaman. Apalagi pertahanan Swiss kelihatan rapuh usai kebobolan 5 gol di fase grup. (Foto: AP/Pool/Darko Bandic)

Bola.com, Madrid - Masa depan bintang PSG dan Timnas Prancis, Kylian Mbappe, masih menjadi perbincangan hangat.

Mbappe, yang belum teken kontrak baru dengan PSG, terus dikaitkan dengan Real Madrid dan Liverpool. Namun, Liverpool dikabarkan kurang niat dalam perburuan Mbappe.

Advertisement

Sebuah laporan baru-baru ini mengklaim bahwa Liverpool telah mendekati PSG untuk membicarakan Mbappe.

Namun, menurut pakar transfer Fabrizio Romano, tidak ada apa-apa antara Mbappe dan Liverpool musim panas ini. The Reds tak berniat untuk mengontraknya menjelang musim 2021/2022.

Pemain berusia 22 tahun itu mencetak 42 gol dan mencatatkan 11 assist dalam 47 penampilan untuk PSG musim lalu, termasuk delapan gol dalam 10 pertandingan Liga Champions.

Kylian Mbappe diyakini tertarik untuk pindah ke Real Madrid. Tetapi, Los Blancos harus menjual sejumlah pemain tim utama untuk membeli sang penyerang.

 

Video

2 dari 2 halaman

Komentar Presiden Real Madrid

Kylian Mbappe bereaksi ketika pertandingan Grup F Euro 2020 antara Hongaria dan Prancis di Stadion Puskas Ferenc, Hongaria pada Sabtu (19/06/2021). (AP/Pool/Alex Pantling)

Presiden Real Madrid, Florentino Perez, mengisyaratkan akan terus mengejar striker PSG, Kylian Mbappe.

"Fans Real Madrid menginginkan pemain terbaik berada di sini, tetapi pemain terbaik, mungkin, datang pada usia 18 tahun. Saya tahu apa yang diinginkan penggemar Real Madrid. Mereka tahu apa kebijakan saya dengan campuran pemain terbaik dan pemain muda," kata Perez.

Superstar Prancis itu terus dikaitkan dengan Real Madrid ketika ia menunda penandatanganan kontrak baru dengan PSG.

Namun, Perez tak mau bicara sekarang karena negosiasi akan dilakukan setela Euro 2020.

"Saya tidak ingin berbicara tentang pemain yang bukan milik kami. Negosiasi dan penandatanganan terjadi setelah Kejuaraan Eropa. Orang-orang mempercayai saya, dan Mbappe adalah pemain hebat," lanjut Perez.

Namun, Real Madrid harus bekerja keras untuk mewujudkan transfer Mbappe. Pasalnya, PSG tidak berencana menjual bintang Timnas Prancis itu.

Sumber: Sports Mole, Fabrizio Romano

Berita Terkait