Hasil Liga Inggris: Erling Haaland Cemerlang! Borong 2 Gol Kemenangan Man City atas West Ham

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 08 Agu 2022, 00:26 WIB
Manchester City - Ilustrasi Erling Haaland (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, London - Erling Haaland menjadi bintang kemenangan Manchester City atas West Ham 2-0 pada pekan perdana Liga Inggris 2022/2023 di London Stadium, Minggu (7/8/2022) malam.

Rekrutan baru Man City itu memborong dua gol kemenangan pada menit ke-36 lewat titik penalti dan menit ke-65.

Advertisement

Ini merupakan debut sensasional Haaland di Liga Inggris. Dalam laga itu, Haaland menjadi starter, diapit Jack Grealish dan Phil Foden. Ia pun langsung menunjukkan taringnya sebagai ujung tombak anyar Pep Guardiola.

Sebelumnya, Erling Haaland mencetak gol dalam laga uji coba Man City melawan Bayern Munchen.

2 dari 4 halaman

Sejarah Tercipta

Selebrasi Erling Haaland setelah mencetak gol ke gawang West Ham di London Stadium pada pekan perdana Liga Inggris 2022/2023, Minggu (7/8/2022). (AFP/Justin Tallis)

Man City mendapat penalti pada menit ke-36 setelah kiper West Ham, Alphonse Areola melanggar Haaland di aera itu.

Haaland tak menyia-nyiakan kesempatan itu dan gol perdananya di Liga Inggris pun tercipta.

Menurut catatan Opta, Erling Haaland adalah debutan kedua dalam sejarah Premier League yang sukses mengeksekusi penalti, setelah Alexandre Pato untuk Chelsea pada April 2016 dalam dyel versus Aston Villa.

Erling Haaland adalah pemain Manchester City kedua yang mencetak dua gol pada debutnya di Liga Inggris, setelah Sergio Agüero pada Agustus 2011. 

3 dari 4 halaman

Statistik: Unggul Segalanya

Profil Tim - Man City (Bola.com/Adreanus Titus)

Man City unggul segalanya dari West Ham dalam laga ini.

Mereka unggul penguasaan bola 76 persen berbanding 24 persen. Man City melepaskan 13 tembakan, dua mengarah ke gawang dan menjadi gol. Sementara tuan rumah cuma enam tembakan dan hanya satu yang tepat sasaran.

Pasukan Pep Guardiola dengan lihai menguasai jalannya pertandingan. Akurasi passing mereka mencapai 92 persen (831 passing). Sementara West Ham cuma 257 passing dengan tingkat akurasi 77 persen.

4 dari 4 halaman

Susunan Pemain

Liga Inggris - West Ham United Vs Manchester City (Bola.com/Adreanus Titus)

West Ham (4-2-3-1): Fabianski; Coufal, Johnson, Zouma, Cresswell; Soucek, Rice; Bowen, Lanzini, Fornals; Antonio

Manajer: David Moyes

Man City (4-3-3): Ederson; Cancelo, Ake, Dias, Walker; Gundogan, Rodri, De Bruyne; Grealish, Haaland, Foden

Manajer: Pep Guardiola

Berita Terkait