Sukses


Laga Tunda Pekan Kedua Liga 1 2020 Antara Persija Vs Persebaya Digelar Awal Desember

Bola.com, Jakarta - PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengonfirmasi jadwal pertandingan tunda pekan kedua Shopee Liga 1 2020 antara Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya. Pertandingan tersebut bakal digelar pada 2 Desember 2020.

Laga antara Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya yang terjadi pada pekan kedua seharusnya digelar pada 7 Maret 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Namun, ketika itu laga ditunda karena pandemi virus corona keburu mewabah di Indonesia, khususnya DKI Jakarta.

Ketika itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak memberi izin pertandingan dan kegiatan yang bersifat luar ruangan dan mengumpulkan massa besar. Aturan tersebut membuat laga Persija Vs Persebaya terpaksa ditunda.

Laga ini menjadi satu-satunya yang mengalami penundaan di Shopee Liga 1 2020. Adapun 16 klub lainnya masih beruntung bisa melakoni laga pekan kedua karena bermain di daerah yang ketika itu belum menerapkan aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) seperti DKI Jakarta.

Pada jadwal baru, Persija Jakarta akan menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Sultan Agung, Bantul pukul 18:30 WIB. Venue tersebut merupakan markas yang dipilih Persija pada lanjutan Shopee Liga 1 2020.

Pertandingan tersebut diprediksi bakal berlangsung ketat seperti pertemuan-pertemuan sebelumnya, Seperti diketahui, kedua tim memiliki rivalitas panjang di sepak bola Indonesia.

Namun, laga Persija Jakarta Vs Persebaya Surabaya diprediksi tak akan semarak. Hal itu karena seluruh pertandingan lanjutan Shopee Liga 1 2020 digelar tertutup tanpa kehadiran suporter di stadion demi mencegah penyebaran COVID-19.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Belum Konsisten

Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya belum konsisten dalam mengawali Shopee Liga 1 2020. Persija mengoleksi empat poin hasil dua kali bermain dengan rincian sekali menang dan sekali imbang.

Raihan tersebut membuat klub ibu kota menghuni peringkat kesembilan pada klasemen sementara. Adapun situasi Persebaya lebih buruk lagi karena belum pernah menang dalam dua laga awal musim ini.

Klub berjulukan Bajul Ijo itu meraih sekali imbang dan sekali kalah. Raihan hasil minor itu membuat Persebaya saat ini menghuni peringkat ke-15 klasemen sementara dengan raihan satu poin.

Persebaya akan menghadapi PSS Sleman pada laga pembuka lanjutan Shopee Liga 1 2020 pekan keempat yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Kamis (1/10/2020) malam WIB. Adapun Persija Jakarta bakal menantang Persipura Jayapura di Stadion Gajayana, Malang, Sabtu (3/10/2020) malam WIB.

Video Populer

Foto Populer