Sukses


Panpel Solo Konfirmasi Rencana TC Timnas Indonesia

Bola.com, Solo - Pada masa libur Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo selama PON 2016, tim pelatih Timnas Indonesia berencana kembali menggelar pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2016, 22-27 September 2016.

Semula, pemusatan latihan ini akan digelar di Yogyakarta, tepatnya di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Namun, belakangan sinyal TC mengarah digelar di Solo, seperti konfirmasi yang disampaikan panpel Solo.

"Kami sudah dihubungi pihak Timnas terkait rencana TC di Solo selama sepekan. Kemungkinan besar mereka datang 22 September. Tapi, kami belum mendapat kabar apakah ada ada uji coba atau tidak pada TC mendatang," kata ketua panpel Solo, Heri Isranto saat dihubungi Bola.com, Minggu (18/9/2016).

Pemusatan latihan di Solo dibenarkan asisten pelatih Timnas, Wolfgang Pikal. Menurutnya, alasan penunjukan Stadion Manahan karena memiliki fasilitas lengkap dan kualitas rumput yang cukup baik. Selain itu, Kota Solo yang representif dinilai mampu menunjang agenda TC agar lebih maksimal.

"Sambutan amsyarakat Solo juga luar biasa saat melawan Malaysia. Tentu jadi tambahan motivasi bagi kami dan pemain agar program ini bisa berjalan baik," tutur Wolfgang.

Rencananya, sebanyak 25 pemain termasuk tiga penjaga gawang akan dipanggil pada pemusatan latihan Timnas Indonesia nanti. Hanya, nama-nama yang bakal dipanggil bakal diumumkan langsung oleh PSSI.

"Pemusatan latihan nanti lebih banyak ke organisasi permainan dan penyatuan visi dan taktik bermain," tutur Wolfgang.

 

Video Populer

Foto Populer