Sukses


Madura United dan Bhayangkara Bawa Kekuatan Terbaik ke Cilacap

Bola.com, Cilacap - Persaingan perebutan gelar juara turnamen Cilacap Cup bakal seru. Pasalnya tiga tim tamu yang berlaga, yakni Persija Jakarta, Madura United, Bhayangkara FC, bakal membawa kekuatan terbaik mereka.

Setelah Persija memboyong 22 pemainnya, dua tim undangan lainnya, Madura United dan Bhayangkara FC pun tak mau kalah. Tuan rumah PSCS Cilacap pun sesumbar akan memberi kejutan kepada tiga tamunya yang berasal dari kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

"Turnamen ini akan benar-benar seru dan menarik. Kami senang tiga tim tamu serius mengikuti agenda ini. Pertandingan nanti bakal jadi ujian sesungguhnya bagi kami," kata Bambang Tujiatno, Manajer Tim PSCS.

Laskar Nusakambangan memang sedang on fire setelah menjuarai kompetisi ISC B 2016. Setelah tampil pada Piala Presiden, anak asuh Gatot Barnowo seolah ingin membuktikan kekuatan mereka.

"Pada Piala Presiden lalu, kami bisa mengalahkan Perseru dan meladeni tim kasta atas lainnya. Sebagai tuan rumah hajatan ini, kami tentu tak ingin jadi penonton. Target kami bisa tampil di final," ujar Gatot Barnowo.

Dari rilis yang diberikan panpel, rombongan Madura United berkekuatan 39 orang. Sementara Bhayangkara FC memboyong 22 pemain dan delapan ofisial.

"Turnamen ini sangat bagus untuk mengasah mental anak-anak sebelum kompetisi Liga 1 nanti. Kami ditarget manajemen menjuarai turnamen ini," sebut Winedy Purwito, asisten pelatih Madura United.

Video Populer

Foto Populer