Sukses


CEO PSM Sentil PSSI soal Kinerja Wasit Iwan Sukoco

Bola.com, Makassar - Munafri Arifuddin, CEO PSM Makassar turut melontarkan kekecewaannya atas kinerja wasit Iwan Sukoco yang memimpin partai timnya melawan Mitra Kukar dalam lanjutan Liga 1 2017 di Stadion Aji Imbut, Senin (24/4/2017). 

Menurut Munafri, Iwan Sukoco telah membuat keputusan keliru dengan memberi hadiah penalti kepada Mitra Kukar yang berhasil dieksekusi oleh, Marclei Cesar Chavez Santos, pada menit terakhir laga. Alhasil, PSM yang sudah unggul 1-0 harus rela berbagi poin dengan Mitra Kukar.

"Saya selaku CEO PSM meminta operator Liga 1 2017 secepatnya mengevaluasi kinerja Iwan Sukoco. Kami berharap kejadian yang kami alami terakhir kali terjadi," tegas Munafri dalam rilisnya yang diterima Bola.com pada Senin (24/4/2017) malam.

Menurut  Munafri, seperti klub lainnya, PSM ingin Liga I 2017 ini berlangsung fair dan adil sesuai arahan Ketua Umum PSSI, Edy Ramayadi. "Para pemilik klub sudah berusaha dan berbuat banyak buat sepak bola Indonesia. Janganlah kami dirugikan oleh keputusan kontroversial wasit," ujar Munafri.

Secara khusus Munafri merujuk rekam jejak Iwan Sukoco yang dinilainya belum layak memimpin pertandingan sekelas Liga 1 2017. "Wasit Iwan kerap membuat keputusan kontroversial. Tapi, dia seperti tak tersentuh oleh sanksi Komisi Disiplin PSSI," papar Munafri.

Munafri pun berharap arahan Edy Rahmayadi kepada wasit beberapa waktu lalu tidak sekadar isapan jempol belaka. "PSSI menjamin wasit bersikap independen saat memimpin sebuah partai dan jauh dari pengaruh internal. Tapi, kenyataannya, baru pada  partai awal Liga 1 sudah banyak keluhan soal wasit," ungkap Munafri.

PSM Makassar, kata Munafri, tetap berkomitmen membangun kompetisi yang adil dan bermartabat. "Mari kita sama-sama menjaga kewibawaan PSSI dengan  bertanding secara fair dan jujur," tutup Munafri.

Video Populer

Foto Populer