Neymar Jadi Pemain Termuda Tembus Caps 100 di Timnas Brasil

oleh Aning Jati diperbarui 11 Okt 2019, 15:15 WIB
Penyerang Brasil, Neymar, berusaha mengontrol bola dari kawalan tiga pemain Senegal pada pertandingan persahabatan di Stadion Nasional di Singapura (10/10/2019). Brasil bermain imbang dengan Senegal 1-1. (AFP Photo/Roslan Rahman)

Bola.com, Jakarta - Neymar mengukir rekor personal bersama Timnas Brasil pada jeda internasional kali ini. Ia secara resmi mencatatkan caps ke-100 dalam penampilannya bersama Selecao saat bermain 1-1 kontra Senegal dalam laga persahabatan, Kamis malam (10/10/2019).

Meski gagal membawa Timnas Brasil menang dan bahkan tak mencetak gol pada pertandingan yang dimainkan di Stadion Nasional, Singapura, itu, Neymar tetap boleh berbangga karena ia berhasil membawa dirinya masuk jajaran elite Timnas Brasil.

Advertisement

Ia jadi satu di antara tujuh orang yang mampu mencatatkan caps 100 bersama Selecao. Pemain berusia 27 tahun itu bahkan jadi pemain termuda yang berhasil mencapai caps 100 tersebut.

Neymar sejauh ini menyumbang 61 gol buat Selecao, membuatnya jadi pencetak gol terbanyak ketiga di sepanjang sejarah Timnas Brasil.

Pemain milik Paris Saint-Germain itu hanya tertinggal satu gol dari koleksi Ronaldo Luiz, namun masih berselisih 16 gol dari milik Pele, yang mengumpulkan gol-gol itu hanya dalam 92 pertandingan. Sejauh ini Neymar juga sudah mengemas 41 assist buat Timnas Brasil.

Catatan lain Neymar bersama Timnas Brasil, ia termasuk dalam skuat yang memenangi medali emas di Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Namun, kiprahnya bersama timnas senior, khususnya di Piala Dunia, terbilang mengecewakan.

Pada Piala Dunia 2014 di Brasil, cedera yang menimpanya di laga perempat final membuatnya absen melawan Jerman di semifinal. Tanpanya, Brasil hancur setelah digulung Der Panzer dengan skor mencolok 1-7.

Empat tahun kemudian di Piala Dunia 2018 Rusia, Neymar mengoleksi dua gol, hanya langkah Timnas Brasil terhenti di perempat final setelah ditumbangkan Belgia 1-2.

Sumber: CGTN

Penyerang Brasil, Neymar (tengah) menandatangani jersey penggemar saat tiba sebuah hotel di Singapura (7/10/2019). Brasil akan menghadapi Senegal pada pertandingan persahabatan di Singapore National Stadium pada 10 Oktober 2019. (AFP Photo/Roslan Rahman)

Berita Terkait