Liga Inggris: Lampard Akui Lawatan ke Markas Manchester United Sangat Berat

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 24 Okt 2020, 06:45 WIB
Pelatih Chelsea, Frank Lampard, tampak kecewa usai anak asuhnya hampir dikalahkan West Bromwich Albion pada laga Liga Inggris di Stadion Hawthorns, Minggu (27/9/2020). Kedua tim bermain imbang 3-3. (Nick Potts/Pool via AP)

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Frank Lampard, mengatakan lawatan ke Manchester United menjadi laga besar bagi timnya. Lampard mengakui itu akan menjadi pertandingan yang sangat sulit bagi The Blues. 

Manchester United dan Chelsea merupakan dua klub tersukses dalam sejarah Premier League. Dulu, keduanya kerap bentrok dalam memperebutkan titel juara Liga Inggris. 

Advertisement

Tetapi, Liverpool dan Manchester City telah memantapkan diri sebagai dua tim teratas di Liga Inggris selama dua musim terakhir, meninggalkan Chelsea dan United untuk bertarung memperebutkan dua tempat tersisa di empat besar.

Chelsea dan MU sama-sama berusaha memangkas gap dengan Liverpool dan City. Lampard pun tidak pernah meragukan pentingnya lawatan ke Old Trafford itu bagi timnya. 

Saat ditanya apakah masih merasa MU kontra Chelsea adalah pertandingan besar, Lampard menjawab tanpa ragu. "Ya, tentu saja - sebagaimana mestinya," kata Lampard, seperti dilansir Sky Sports, Jumat (23/10/2020). 

"Kami sering bermain melawan Manchester United. Kami menghadapi mereka dalam dua turnamen, juga di liga tahun lalu. Mereka benar-benar berkualitas secara individu dan tim. Kami melihat bagaimana penampilan mereka di Paris (lawan PSG) dan meraih hasil fantastis," imbuh Lampard. 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Harapkan Kemajuan

Pelatih Chelsea, Frank Lampard, memberikan arahan kepada pemainnya saat menghadapi Sevilla pada laga Grup E Liga Champions 2020/2021 di Stamford Bridge, Rabu (21/10/2020) dini hari WIB. Chelsea bermain imbang 0-0 atas Sevilla. (AFP/Toby Melville/pool)

Manchester United dan Chelsea meraih hasil berbeda pada duel Liga Champions di tengah pekan. Setan Merah menang 2-1 di markas PSG, sedangkan Chelsea hanya bermain imbang melawan Sevilla. 

""Saat ini, semua tim sangat dekat di liga. Ini adalah kesempatan untuk mendapatkan beberapa poin yang diperoleh dengan susah payah, tetapi ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit," ujar Lampard.

Sang pelatih berharap Chelsea bisa menunjukkan kemajuan setelah hamya mengoleksi delapan poin dari lima pertandingan pertama di Liga Inggris. 

Sumber: Sky Sports

Berita Terkait