Menuju Piala AFF 2020: Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri Tinggalkan Timnas Indonesia di Turki

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 18 Nov 2021, 11:30 WIB
Pelepasan yang dihadiri oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan beserta jajarannya juga diikuti oleh seluruh Skuat Timnas Indonesia yang dipimpin pelatih Shin Tae-yong, serta para pemain termasuk pemain naturalisasi, Elkan Baggott. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Antalya - Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri terpaksa meninggalkan pemusatan latihan Timnas Indonesia di Turki. Keduanya harus kembali ke klub masing-masing.

Egy terbang ke Slovakia untuk bergabung dengan FK Senica, sementara Baggott ke Inggris dan merapat ke Ipswich Town U-23.

Advertisement

Masa pemanggilan keduanya ke Timnas Indonesia telah habis seiring tuntasnya jeda internasional atau FIFA Matchday pada 8-16 November 2021.

Sebelum kembali ke klub, Baggott dan Egy sempat bermain untuk Timnas Indonesia ketika kalah 0-1 dari Afghanistan dalam partai uji coba di Antalya, Turki, Selasa (16/11/2021).

"Betul, Baggott dan Egy sudah kembali ke klub masing-masing," kata asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto kepada Bola.com, Rabu (17/11/2021).

2 dari 3 halaman

Elkan Baggott Kembali ke Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Masih Tanda Tanya

Elkan Baggott dan kawan-kawan akan melakukan dua kali laga uji coba di Turki, yaitu melawan Afghanistan (16/11/2021) dan Myanmar (25/11/2021). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Nova memastikan Baggott akan kembali ke Timnas Indonesia untuk bermain di Piala AFF pada 5 Desember 2021-1 Januari 2022 di Singapura.

Elkan Baggott bakal bergabung lagi dengan Timnas Indonesia pada 1 Desember 2021.

Adapun, nasib Egy masih tanda tanya. Pemain berusia 21 tahun itu belum mendapatkan lampu hijau dari klubnya untuk membela Timnas Indonesia di Piala AFF.

"Baggott, rencananya pada 1 Desember 2021 akan bergabung langsung di Singapura," imbuh Nova.

"Untuk Egy, kami masih berkomunikasi dengan klubnya apakah dia bisa kembali ke Timnas Indonesia atau tidak," paparnya.

Timnas Indonesia akan kembali beruji coba di Turki. Tim berjulukan Skuad Garuda itu telah ditunggu Myanmar pada 25 November 2021 dan Antalyaspor tiga hari berselang.

3 dari 3 halaman

Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia

Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian pun tak ketinggalan. Sejumlah peluang yang dimiliki Ezra masih mampu diamankan barisan pertahanan Afghanistan. (Dok.PSSI)

25 November 2021

Timnas Indonesia Vs Myanmar

28 November 2021

Timnas Indonesia Vs Antalyaspor

Berita Terkait