Sukses


Reaksi 5 Pemain Bayern Munchen Setelah Mempermalukan Barcelona di Liga Champions

Bola.com, Jakarta - Bayern Munchen berhasil melumat Barcelona dengan skor 8-2 pada laga perempat final Liga Champions, Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB. Sejumlah pemain Bayern pun merayakan kemenangan besar tersebut.

Menjalani pertandingan di Estadio da Luz, Lisbon, The Bavarians tampil menekan sejak menit awal. Berdasarkan statistik di situs resmi UEFA, Bayern Munchen mencatatkan 51 persen penguasaan bola, berbanding 49 persen milik El Barca.

Bukan hanya itu, Die Bayern memperoleh 13 peluang bagus dari 26 kesempatan. Sementara itu, Barcelona melepaskan tujuh tembakan yang lima di antaranya mengarah ke gawang.

Bermain dominan, Bayern Munchen sukses melumat Los Cules dengan skor 8-2. Delapan gol Bayern dicetak Thomas Muller (4', 31', Ivan Perisic (22'), Serge Gnabry (28'), Joshua Kimmich (63'), Robert Lewandowski (82'), dan Philippe Coutinho (85', 89').

Di sisi lain, sepasang gol Blaugrana tercipta berkat gol bunuh diri David Alaba pada menit ketujuh dan Luis Suarez menit ke-57.

Hasil tersebut membuat Bayern Munchen lolos ke semifinal Liga Champions musim ini. Pada babak empat besar, The Bavarians akan bersua pemenang antara Manchester City atau Olympique Lyon di Estadio Jose Alvalade, Lisbon, 20 Agustus mendatang.

Kemenangan atas Barcelona disambut bahagia pemain Bayern Munchen. Berikut ini adalah reaksi lima pemain Bayern pasca-duel kontra Barca.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 6 halaman

Robert Lewandowski

Gol ke gawang Barcelona terasa spesial untuk Robert Lewandowski. Selain menambah koleksi golnya di Liga Champions menjadi 14, Lewandowski juga selalu membobol gawang lawan dalam delapan laga terakhir di turnamen elite antarklub Eropa tersebut pada musim ini.

"Untuk beberapa saat, sulit untuk berkata-kata," tulis Lewandowski di akun Twitter nya.

3 dari 6 halaman

Serge Gnabry

Pemain berusia 25 tahun tersebut tampil gemilang di Liga Champions musim ini. Satu gol ke gawang Barcelona membuatnya telah mendulang tujuh gol di Liga Champions 2019/2020.

"Begitulah cara kami melakukannya. Pertandingan semifinal," tulis Gnabry di akun Twitternya.

4 dari 6 halaman

Thomas Muller

Muller tampil impresif pada pertandingan kontra Barcelona. Berhasil mencetak satu gol dan dua assist, Thomas Muller terpilih sebagai pemain terbaik pada laga melawan Barca.

"Luar biasa, pertandingan yang luar biasa," tulis Muller di akun Twitter nya.

5 dari 6 halaman

Thiago Alcantara

Pemain Timnas Spanyol tersebut menjadi motor serangan Bayern Munchen. Meski tak mencetak gol, Thiago berperan besar membantu Die Roten menang 8-2 atas Barcelona.

"Pasti semifinal," tulis Thiago.

6 dari 6 halaman

Leon Goretzka

Goretzka mampu menjadi penyeimbang di lini tengah Bayern Munchen. Berdasarkan statistik yang dicatat Squawka, Leon Goretzka menjadi pemain yang paling sering melakukan intersep (4 kali), tekel (3 kali), menorehkan 42 umpan sukses, dan satu assist.

"Itu benar (skor 8-2)," tulis Leon Goretzka yang mengunggah skor kemenangan Bayern atas Barcelona.

Sumber: Twitter

Ingin lihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan highlights pertandingan Liga Champions, silakan klik di sini.

Jika kalian juga ingin melihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan cuplikan pertandingan Liga Europa, silakan klik di sini.

 

Video Populer

Foto Populer