Sukses


Rashford Ingin Terus Belajar dari Ibrahimovic

Bola.com, Manchester - - Penyerang muda Manchester United, Marcus Rashford, mengaku banyak belajar dari Zlatan Ibrahimovic. Pemain berkebangsaan Inggris itu bertekad terus menimba ilmu dari Ibra.

Marcus Rashford menjadi buah bibir para pecinta sepak bola Inggris setelah tampil mengesankan bersama MU musim lalu. Dia sukses menciptakan dua gol pada laga debut melawan Midtjylland pada babak kedua besar Liga Europa 2015-2016 (25/2/2016).

Tiga hari berselang, dia menciptakan dua gol ke gawang Arsenal dan membawa Setan Merah menang 3-2 pada ajang Premier League. Total, pemain kelahiran 31 Oktober 1997 itu menciptakan delapan gol dari 18 laga bersama MU musim lalu.

Musim ini, Rashford sudah menciptakan tiga gol pada ajang Premier League dari empat pertandingan. Dia juga menciptakan satu gol saat MU mengalahkan Northampton Town pada ajang Piala Liga Inggris (21/9/2016). Dia tampil empat kali bersama Ibrahimovic di lini serang MU pada ajang Premier League.

"Ibrahimovic mungkin membantu saya lebih banyak dibandingkan dengan apa yang dia bayangkan. Dia memang tak berkata apa pun. Saya hanya menyaksikan permainan dia," ungkap Rashford.

"Cara belajar bagaimana cara dia membangun serangan dan cara dia mendikte permainan. Masih banyak lagi yang bisa saya pelajari darinya," ia menambahkan.

Rashford juga menciptakan gol tunggal kemenangan MU pada laga Manchester derby melawan Manchester City yang berlangsung di Etihad Stadium (20/3/2016).

"Pertandingan tandang melawan Manchester City takkan pernah bisa saya lupakan. Kami menang dengan skor 1-0 dan saya menjadi pencetak gol tunggal kemenangan tim. Rasanya luar biasa," tutur Rashford.

Marcus Rashford berpeluang kembali memperkuat Manchester United saat berhadapan melawan Zorya Luhansk pada laga leg kedua Grup A Liga Europa 2016-2017, Kamis (29/9/2016).

Sumber: Manchester United

 

 

Video Populer

Foto Populer