Sukses


Santi Cazorla: Wajar jika Suporter Arsenal Marah

Bola.com, London - Gelandang Arsenal, Santi Cazorla, memaklumi sikap beberapa suporter Arsenal yang kesal atas serangkaian hasil negatif tim kesayangannya. Menurut Cazorla, peluang The Gunner meraih trofi Liga Champions memang kecil. 

"Kami menaruh banyak harapan untuk kompetisi Liga Champions. Sekarang, sulit untuk tetap bertahan di ajang itu. Namun, sejujurnya kami memiliki penguasaan bola yang baik melawan Bayern Munchen dan kami memiliki beberapa peluang pada babak pertama," kata Cazorla.

"Akan tetapi, babak kedua berjalan buruk karena Bayern Munchen mencetak empat gol. Jadi, menurut saya normal jika para suporter marah. Pertama, kami kesal dengan diri sendiri. Para suporter tentunya mengharapkan hal lebih dari tim kesayangan mereka," tutur Cazorla.

Skuat asuhan Arsene Wenger sedang dalam periode sulit setelah menelan tiga kekalahan dari lima laga terakhir di semua kompetisi. Teranyar, mereka takluk 1-5 dari Bayern Munchen pada pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions, di Stadion Allianz Arena, Rabu (15/2/2017).

Kekalahan itu membuat peluang Arsenal lolos ke fase selanjutnya kian berat. Mereka diwajibkan mencetak setidaknya empat gol pada petandingan leg kedua, di Stadion Emirates, Selasa (7/3/2017). Namun, dengan catatan Alexis Sanchez dan kawan-kawan tidak boleh kebobolan satu gol pun dalam laga tersebut.

Arsene Wenger pun dinilai harus bertanggung jawab atas rentetan hasil minor tersebut. Beberapa suporter Arsenal bahkan mulai menyuarakan agar sang manajer segara mundur dari jabatannya.

Sumber: Standard

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer