Selebrasi Berlebihan, Jurgen Klopp Didenda Ratusan Juta Rupiah

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 04 Des 2018, 20:25 WIB
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp berselebrasi usai pertandingan melawan Everton pada lanjutan Liga Inggris di Anfield Stadium (2/11). Liverpool menang atas Everton 1-0 berkat gol di detik-detik pertandingan lewat gol Divock Origi. (AP Photo/Jon Super)

Bola.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, mendapatkan sanksi denda dari FA karena selebrasi berlebihan saat menang atas Everton, Minggu (2/12/2018). Atas denda tersebut, Klopp menerima dan mengakui kesalahannya.

Klopp harus membayar denda sebesar 8.000 poundsterling atau sekitar Rp146,46 juta. Klopp juga diminta tidak melakukan lagi tindakan tersebut pada masa mendatang.

Advertisement

"Saya meminta maaf karena saya tidak ingin bertindak kurang respek. Namun, saya tidak bisa menahan diri. Saya seharusnya bisa mengontrol diri," kata Klopp.

"Padahal, saya tidak ingin berlari. Saat berhenti, saya sudah dekat dengan Alisson. Dia sungguh terkejut," lanjut mantan pelatih Borussia Dortmund itu.

Sementara itu, manajer Everton, Marco Silva, juga merasa tindakan Klopp tidak berlebihan. Meskipun, Silva mengaku tidak melihat kejadian yang sesungguhnya.

"Saya mungkin akan melakukan hal yang sama (jika Everton mencetak gol). Saya tidak melihat ada tindakan tidak terpuji," ujar Silva.

Pada laga tersebut, Klopp merayakan gol kemenangan Liverpool yang dicetak Divock Origi dengan cara berlari ke tengah lapangan. Klopp lantas memeluk Alisson dan kemudian kembali lagi ke pinggir lapangan.

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini:

Berita Terkait